Pages


Sabtu, 28 Maret 2015

Pengetahuan: Buat Agan Yang Pinter Bikin Animasi dan Kepingin Tahu Sejarahnya :)



Ane rasa thread yg ane ambil dari berbagai referensi ini  (senyumnya.blogspot.com) cukup bermanfaat buat agan2 penghuni sub-forum Animasi. Semoga gak repost ya agan2 sekalian, silahkan dicek dulu  (www.kaskus.co.id). Monggo...

Kata orang, bangsa yang besar adalah bangsa yang mengenal sejarahnya sendiri. Oleh sebab itu, sebelum kita menjadi animator yang hebat, mari simak bentar thread ane yang mungkin bisa menambah wawasan agan sekalian. Ini dia penampakanya gan:

Spoiler for Definisi Animasi:

Animasi sendiri berasal dari bahasa latin yaitu “anima” yang berarti jiwa, hidup, semangat. Sedangkan karakter adalah orang, hewan maupun objek nyata lainnya yang dituangkan dalam bentuk gambar 2D maupun 3D. shingga karakter animasi secara dapat diartikan sebagai gambar yang memuat objek yang seolah-olah hidup, disebabkan oleh kumpulan gambar itu berubah beraturan dan bergantian ditampilkan. Objek dalam gambar bisa berupa tulisan, bentuk benda, warna dan spesial efek.

Animasi merupakan suatu teknik menampilkan gambar berurut sedemikian rupa sehingga penonton merasakan adanya ilusi gerakan (motion) pada gambar yang ditampilkan. Secara umum ilusi gerakan merupakan perubahan yang dideteksi secara visual oleh mata penonton sehingga tidak harus perubahan yang terjadi merupakan perubahan posisi sebagai makna dari istilah gerakan. Perubahan seperti perubahan warna pun dapat dikatakan sebuah animasi.


Sumber  (teknikmm.blogspot.com)


Sekarang agan udah tau kan definisinya.. selanjutnya mari kita bahas Kapan animasi tertua ditemukan..

Animasi tertua di dunia dipercaya ditemukan dalam bentuk kumpulan gambar dalam sebuah mangkuk yang berusia sekitar 5200 tahun yang lalu (lama bgt ya gan). Mangkuk ini ditemukan oleh sekelompok arkaelog Italia (terimakasih pada mereka gan) pada tahun 1970-an di Iran, Shahr-e Sukhteh. Oke, mungkin ini bentuk animasi yang sesungguhnya, tapi hanya kumpulan dari 5 gambar kambing yang bergerak secara teratur yang dilukis sebagai hiasan mangkuk. Tapi tidak diragukan lagi, kalau ini adalah bentuk gambar berurutan tertua yang ditemukan di dunia. Dan tentu saja cikal bakal animasi.




Spoiler for (GIF) Begini kira2 kalo gambar tadi digabungkan gan:


Tunggu - tunggu, bukannya gambar-gambar yang ada di makam2 firaun kuno itu jauh lebih lama ya gan?

Kalau menurut wikipedia sih yah, mural dengan gambar berurutan yang paling tua itu ditemukan di makam Khnumhotep and Niankhkhnum, dan lukisannya berumur sekitar 4000 tahun yang lalu. Penasaran dengan gambarnya? Ya, kira-kira seperti yg ane spoiler ini gan:

Spoiler for Penampakanya gan, lumayan gede:


Loh gan, tapi kan itu semua cuman kumpulan gambar gak bergerak dan berbeda dengan pengertian animasi. Atau karena pada saat itu belum ada alat yang bisa membuat gambar-gambar tersebut bergerak?

Yupss... Betul sekali gan, anggap saja pada saat itu belum ada tekhnologi yang bisa menggabungkan gambar-gambar tersebut menjadi sebuah animasi.

Mulai di abad 17, manusia di eropa dimanjakan dengan visual gambar bergerak melalui beberapa alat yang menjadi cikal bakal alat yang menghasilkan animasi. Ada magic latern atau lentera ajaib, thaumatrope, phenakistoscope, zootrope, flipbook, dan praxinoscope.


Kenapa cuman di eropa ya gan, bagaimana dengan bagian dunia lain?

Karena keterbatasan pengetahuan yang miliki, mungkin ada alat-alat lain yang ditemukan selain alat-alat yang disebut di luar eropa. Namun karena sumber awal hanya dari mbah wiki, Nanti ya. kalau ane sudah menemukan informasi lebih lanjut, pasti ane update. Sekarang, bisa kita lanjutkan agan2 sekalian?

Yuks, bagaimana kalau mulai dengan menjelaskan alat-alat tersebut?

Oke, mari kita mulai dengan magic latern atau lentera ajaib, yang ditemukan pada abad 17. Lentera ajaib ini merupakan cikal bakal dari proyektor. Tapi bentuk fisiknya jauh-jauh lebih seksi dari proyektor gan hehe



Spoiler for Ini versi rangkumanya dalam bentuk video gan:


Lalu thaumatrope, namanya memang ribet, tapi mainan dari abad 19 ini benar-benar cerdas. Dengan cara yang benar-benar simple, kita bisa membuat animasi sederhana. Dua gambar dibuat di atas dua sisi yang berbeda pada sebuah kertas berbentuk lingkaran yang kedua sisinya dibolongin dan diberi tali di masing-masing bolongan supaya kertasnya nanti bisa diputar untuk menciptakan ilusi seakan2 bergerak.

Spoiler for Ane share videonya aja ya, gambarnya gak nemu gan:


Nah mungkin phenakistocsope, yang baru benar-benar bisa disebut sebagai alat pemutar animasi pertama di dunia. Ditemukan pada sekitar taun 1831, oleh Joseph Plateau yang berkebangsaan Belgia dan Simon von Stampfer dari Austria. Phenakistoscope yang punya arti pandangan menipu, menggunakan bantuan cermin untuk menciptakan ilusi. Namun pada perkembangannya nanti, penggunaan bantuan cermin tidak dipakai lagi.

Konsep phenakistoscope ini mungkin pengembangan dari mangkuk iran , kertas/kardus berbentuk lingkaran yang sudah digambar dengan gambar berurutan pada tiap slot, diatur pada satu sisi dengan gambar menghadap ke luar, ditaruh di phenakistoscope, lalu penonton menghadap ke cermin, dan kertas/kardus lingkaran tersebut diputar dengan tangan, dengan mata menghadap ke satu titik (slot)




Spoiler for Ini versi gifnya gan:


Zootrope, mungkin lebih terkenal dari Phenakistoscsope, tapi konsep dasarnya sama. Diperkenalkan pada tahun 1834, mainan yang bisa dinikmati bersama keluarga ini masih populer di akhir abad 20 kemarin. Bahkan felix the cat mengeluarkan produk zootropenya



Flipbook, siapa yang tidak mengenalnya di dunia animasi . Seperti yang sudah di sebuat di artikel pertama dari blog ini, kita bisa menciptakan flipbook, hanya dengan mencorat-coret sisi belakang ke depan buku tulis kita, lalu dengan cepat membuka sisi yang dicoret dari belakang ke depan. Flipbook dipatenkan oleh John Barnes Flinnet, pada tahun 1868. Pada perkembangannya, flipbook tidak hanya berbentuk buku saja.



Dan yang terakhir, Praxinoscope,merupakan perkembangan dari Zootrope. Walaupun kami juga bingung, kenapa namanya lebih mirip dengan phenakistoscope. Hehehehe. Dibanding dengan zootrope, yang harus memicingkan mata untuk melihatnya; praxinoscope lebih unggul dalam hal memanjakan mata. Berbentuk mangkuk dengan gambar-gambar berurutan di dalamnya, dibantu dengan cermin (hmm mungkin karena hal ini namanya mirip dengan phenakistoscope), penonton bisa lebih leluasa melihat animasinya dari berbagai sudut.



Baiklah cukup sekian agan2 sekalian, semoga bermanfaat dan menambah wawasan kita semua khususnya dalam hal animasi tentunya. Dan kalo menurut agan thread ane bagus, gak ada salahnya bantu rate dan ngasih cendol buat ane hehe

REKOMENDASI HT  (docs.google.com)
reserved for update 1
reserved for update 2
yang ane tau animasi sederhana bikinnya dari kumpulan gambar yang dijadiin cerita, dulu waktu SD ada yg jualan
pose, take
pose, take
pose, take
........
pose, take

udah ratusan poto
tapi kok belum ada satu menit ya
widih ternyata animasi udah ada sejak jaman beheula
Quote:Original Posted By imung3
widih ternyata animasi udah ada sejak jaman beheula


iya gan
Animasi mangkuk yang berusia sekitar 5200 tahun yang lalu antik juga ya ..

Ternyata manusia jaman dahulu sudah mempunyai daya imajinasi dengan cara membuat Animasi yang sangat sederhana. Walaupun sederhana tapi bibit bibit kreatifitas sudah nampak
wah subforum baru
pengn jadinya belajar buat animasi2 gtu
kaya nya ane mulai tertark nih dngan anime, dan siap menimbah ilmu di sub forum baru ini
dulu pas masih kecil ane sering beli flipbook di abang-abang mainan
thanks gan tritnya, sangat menambah wawasan, hehe
Wah animasi jadul
Quote:Original Posted By golbat.red
pose, take
pose, take
pose, take
........
pose, take

udah ratusan poto
tapi kok belum ada satu menit ya


biasanya ada frame rate sendiri, normalnya 29,95 (dibulatkan aja jadi 30) gambar per detik, nah kalo 1 menit udah berapa ? 1 jam udah berapa gambar ? cmiiw
dulu pernah bikin flipbook juga, tp skrg gak bisa
flipbook, dulu pas ane kecil suka iseng2 bikin gambar stickman jalan 32 lembar, pas dites cuman sekedip, ..
gokil tuh animasi yg dari mangkuk, sepuhnya animator didunia
ternyata . .
gambar2 terpisah pada jaman dulu, animasi.

cuma masih belum bisa gerakinnya.
orang jaman dulu idenya keren juga.
nambah pengetahuan lagi nih baru tau ane kalo jaman purba kala dulu jg udh ada animasi walaupun ga pake tekhnologi canggih.
oya gan share jg perkembangan tekhnologi pembuatan animasi dari tempo dulu hingga skrng
semoga HT gan
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar