Pages


Kamis, 28 Januari 2016

Presiden Jokowi Tolak Sentul Gelar MotoGP Indonesia

Quote:

Presiden Jokowi Tolak Sentul Gelar MotoGP Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Sirkuit Internasional Sentul yang terdapat di Bogor, Jawa Barat dipastikan batal menggelar balapan MotoGP tahun 2017 hingga 2019. Mahalnya renovasi menjadi masalah utamanya.

Juru bicara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Gatot S. Dewa Broto mengatakan, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo telah memerintahkan untuk mengkaji ulang gelaran MotoGP di Sentul.

"Kata Presiden, gelaran MotoGP harus ditinjau ulang, bukan berarti dibatalkan. MotoGP tetap jalan, tapi tidak di Sentul," ucap Gatot di Kantor Kemenpora, Jakarta, Rabu (27/1/2016).

Batalnya Sentul menjadi sirkuit gelaran MotoGP Indonesia karena biaya renovasi yang mahal. Dana renovasi Sirkuit Sentul hampir Rp 200 miliar, itu sudah termasuk biaya penyelenggaraan musim 2017-2019. Selain itu, Sentul juga milik swasta, bukan milik negara.

“Soal renovasi itu sulit mencari model bisnis yang diupayakan. Simulasi dari beberapa sudut sulit dilakukan karena berpotensi melanggar peraturan. Terkait infrastruktur misalnya, Pak Tinton Soeprapto (Direktur Umum Sentul) ingin adanya perluasan akses tol. Hal itu sulit dilakukan karena secara tidak langsung terkait dengan APBN juga,” katanya.

Setelah Sentul dipastikan batal, Kemenpora menyiapkan dua sirkuit sebagai opsi, yakni di Palembang dan Jawa Barat.

"Yang di Jawa Barat, tempatnya belum boleh kami publish. Yang di Jawa Barat ini bikin sirkuit baru, kata yang paham buat sirkuit waktu satu tahun cukup. Sedangkan yang di Palembang bisa saja karena memenuhi syarat, yakni BMN (Badan Milik Negara). Sirkuit di Palembang itu milik Pemerintah Daerah," jelas Gatot.

http://bola.liputan6.com/read/242215...togp-indonesia




Quote:


Jokowi Tegaskan MotoGP 2017 Tidak di Sentul

VIVA.co.id - Sirkuit Internasional Sentul yang berada di wilayah Bogor, Jawa Barat, dipastikan batal menggelar MotoGP Indonesia yang rencananya digelar pada 2017 mendatang. Ini menyusul perintah dari Presiden Indonesia, Joko Widodo.

Seperti yang dilansir situs resmi Kementrian Sekretariat Negara Republik Indonesia, Presiden meminta untuk dikalkulasi beberapa alternatif sirkuit dan segera diputuskan. Persiapan perlu secepatnya dilakukan mengingat kepercayaan yang diberikan untuk jadi tuan rumah MotoGP.

Ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan Presiden. "Selain memacu prestasi olahraga, tapi juga harus jadi magnet baru pariwisata nasional," tutur Presiden.

Hal tersebut juga dibenarkan oleh Juru bicara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Gatot S. Dewa Broto. Namun, yang pasti Indonesia tetap akan menggelar balapan motor kasta pertama ini.

"Presiden ingn MotoGP harus ditinjau ulang, bukan berarti batal. (Persiapan) MotoGP akan tetap jalan tapi tidak di Sentul,” ujar Gatot di kantor Kemenpora, Rabu 27 Januari 2016.

Pembatalan Sirkut Sentul tak lepas dari mahalnya biaya renovasi, yang mencapai hingga Rp200 miliar. Belum lagi sirkuit yang dibuka pada 1993 itu membutuhkan renovasi hingga 60 persen, selain itu Sentul merupakan milik swasta.

“Soal renovasi itu sulit mencari model bisnis yang diupayakan. Simulasi dari beberapa sudut sulit dilakukan karena berpotensi melanggar peraturan,” kata kerap memakai kacamata ini.

“Soal infrastruktur, Pak Tinton (Soeprapto) ingin perluasan akses tol. Hal itu sulit, karena secara tidak langsung akan terkait juga dengan APBN,” sambung Gatot.


http://sport.viva.co.id/news/read/72...idak-di-sentul



Quote:


Dengan demikian, Sirkuit Internasional Sentul sudah bukan lagi tempat gelaran MotoGP Indonesia. Pengambilalihan ini juga sudah diketahui oleh promotor MotoGP, Dorna Sport SL.

"Deadline yang sudah ditetapkan pada 30 Januari tidak perlu dikhawatirkan lagi, karena Dorna memperpanjang. Kami sudah komunikasi dengan mereka."

"Ini adalah mandat Presiden yang mengatakan gelaran MotoGP harus ditinjau ulang, bukan berarti dibatalkan. MotoGP tetap jalan, tapi tidak di Sentul. Dorna sudah tahu tidak di Sentul," Gatot menambahkan.


"Sentul tidak pakai dana APBN. Sifatnya sewa. Kita tahu APBN masuk swasta itu tidak mungkin," kata Tinton saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (27/1/2016).

Mengenai hal tersebut, Tinton menambahkan, usulan dana itu muncul dalam rapat-rapat yang dilakukan bersama Kemenpora. Menurut Tinton, kalaupun pemerintah bersedia mengucurkan dana, sistem kerjasama yang akan diberlakukan adalah sistem sewa.

"Saya hanya menawarkan saya punya sirkuit. Mau dipakai ya terserah. Tapi tolong diperbaiki. Kalau ada yang perbaiki sifatnya sewa. Kalau gak bisa, ya kita perbaiki sendiri. Murni swasta," ujar Tinton.

"Bukan saya yang kasih ide. Kalau gak bisa ya sudah. Kita swasta murni," Tinton melanjutkan.

Sebagai pengganti Sentul, Pemerintah berencana membangun sirkuit baru. Rencananya, sirkuit itu akan dibangun di Jawa Barat atau Palembang, Sumatera Selatan.

Menurut Tinton, hal itu terlalu berisiko. "Janganlah coba-coba. Karena ini panggung seksi," kata Tinton.

Terkait kemungkinan bertemu Presiden Jokowi, Tinton mengatakan pihaknya akan mencoba langkah tersebut. "Ya saya mau coba. Biar clear semuanya," ujar ayah dari pembalap Ananda Mikola ini.


http://bola.liputan6.com/read/242221...elar-di-sentul

http://bola.liputan6.com/read/242224...omentar-tinton




Apakah dari awal belum dikalkulasi dulu nich budget yg diperlukan, sebelum menawarkan diri dan megirimkan LOI kepada Dorna Sports sebagai penyelenggara MotoGP ??
Nah agan2 ada yg punya ide/saran kah dimana bagusnya sirkuit untuk event kebanggaan Indonesia ini sebaiknya dibuat ??


==========
Dari Kaskusers

Quote:Original Posted By qbadoq
gan inpo keren nih.



"Palembang bisa mempersiapkan sirkuit baru, jika Sirkuit Skyland di Musi Banyuasin, tak memenuhi standar kelayakan untuk balapan MotoGP. Kemenpora akan segera membahas Instruksi Presiden (Inpres) untuk alokasi anggaran yang berkaitan dengan infrastruktur seperti sirkuit serta Keputusan Presiden (Keppres) yang ditunggu-tunggu."




Quote:Original Posted By Gangeaster
ane share aja nih gan..
pemerintah ga bisa nyuntik APBN ke swasta..
kecuali k BUMN.
klo ngerenov sentul pake APBN, bisa pada sekolah semua tuh yg ngasih kebijakan.
mending bikin sirkuit baru di asetnya pemerintah (BMN) bnyak kok tanah pemerintah. dicari daerah yg bener2 mendukung untuk pariwisatanya.
untuk biaya pembangunan sirkuit bisa dikerjasamakan dengan swasta, menggunakan skema KSP (kerja sama pemanfaatan) dengan swasta selama 30thn ada sharing ke pemerintah tiap tahun (kontribusi tetap namanya) setelah 30thn itu sirkuit bisa jadi milik pemerintah. yg penting lahan milik pemerintah.
klo untuk RIO itu pertamina BUMN nyeponsorin karena business to Business.
Kemenpora mungkin pake dana sejenis Bansos or apalah. itu ada kok mata anggarannya. untuk atlet2.
mohon di koreksi kalo ada salah..


Quote:Original Posted By ghifarnm


Mari bersama-sama kita gunakan kacamata optimisme

Bagi yang baru mengenal F1, silahkan berkunjung ke tiny.cc/IndonesiaF1 dan mohon dibaca sampai tuntas jika belum

Jika tiny.cc/IndonesiaF1 terlalu panjang bagi Anda, berikut kutipan yang paling penting:

Jangan salahkan pemerintah atau siapapun yang telah mengapresiasi putra bangsa yang mengabdi kepada tanah air dengan mencetak prestasi di kompetisi internasional. Justru Anda harusnya senang jika ada seseorang mendapat apresiasi yang baik dan dananya tidak dipakai korupsi. Jika Anda sendiri atau Anda mengenal seseorang yang memang pantas diapresiasi oleh pemerintah atau siapapun, silahkan sampaikan langsung ke bagian terkait. Jika Anda mengetahui seseorang yang memerlukan santunan atau menemukan jalan raya yang perlu diperbaiki, silahkan hubungi instansi terkait. Jangan salah sambung.

Berhentilah menghabiskan energi Anda dengan hanya mengirimkan komentar-komentar tanpa melakukan aksi nyata bagi kemajuan bangsa.

Adapun beberapa cara untuk melakukan aksi nyata adalah:

1. Hubungi langsung pihak yang terkait, misalnya mulai dari Ketua RT/RW hingga gubernur setempat.
2. Jika tidak sempat, gunakan fasilitas lapor.go.id
3. Ikut berkontribusi langsung kepada mereka yang membutuhkan melalui kitabisa.com
4. Tidak membuang sampah sembarangan walau "hanya" sebatang puntung rokok atau sebungkus permen.
5. Tidak menerobos lampu merah di jalanan walau hanya satu detik.
6. Dan lain-lain...

Kejuaraan Dunia Formula 1 adalah ibarat Piala Dunia FIFA yang digelar setiap tahun. Ia merupakan kompetisi balap mobil paling bergengsi di dunia. Hanya sekitar 20 orang terpilih dari 7 miliar warga dunia yang dapat bertanding mewakili negaranya di F1. Di ajang internasional, pembalap bukan hanya kompetitor, tapi juga duta bangsa.

Coba bayangkan, kapan lagi kita dapat berpartisipasi di kejuaraan sekelas Kejuaraan Dunia Formula 1 ataupun Piala Dunia FIFA?

Kita harus memberikan pesan kepada masyarakat Indonesia supaya tidak pernah sekalipun mengabaikan bakat putra bangsa yang luar biasa di bidangnya. Kita harus memberi contoh kepada generasi berikutnya bahwa jika mereka memang benar-benar berbakat dan terus berusaha, maka tidak perlu khawatir akan kurangnya dukungan. Jangan sampai anak cucu kita jadi malas berjuang untuk negaranya karena merasa tidak akan diapresiasi oleh siapapun di tanah kelahirannya sendiri.

Sepanjang sejarah Indonesia, tidak ada pembalap nasional yang memiliki catatan gemilang seperti Rio. Dan sampai saat ini baru rio yang bisa mencapainya


Quote:Original Posted By FajarNugraha86
VOTE for bali dimana culture udah solid, infrastruktur solid, hospitality solid, pariwisata banyak. Untuk pilot project event dunia sih. Dan yang kadung terkenal di mata dunia adalah Bali yang jadi primadonanya, walaupun kota lain juga banyak. Cuma pride Bali diatas semua, cukup untuk mewakili Indonesia. Baru pada saat event tersebut digelar, disitulah jor-joran kita perkenalkan kekuatan pariwisata kita. Untuk memperkenalkan sesuatu yang baru buat dunia luar perlu sesuatu daya tariknya, nah Bali itu sebagai anchornya.

Buat yang mikir masih banyak kebutuhan lain yang lebih penting, berarti agan bukan orang yang memiliki pemikiran revolusioner jauh kedepan. Coba agan pikirkan multiple effectnya gan. Ekspos dunia terhadap Indonesia dan potensi bisnis di sini, effectnya lapangan kerja akan bertambah, investor masuk. Namun perlu dipersiapkan segala sesuatunya dengan baik regulasi investor, dan sikap kita yang harus diubah jangan kita butuh dunia luar namun kita buat agar mereka yang tertarik terhadap kita. Jangan mure lah. pasang pride dikit lah. Saat itulah kita cekokin kelebihan Indonesia.


Quote:Original Posted By creztian

pertama: MotoGP nggak boleh balapan di jalanan umum macam F1 (CMIIW)
kedua: DI JAKARTA GAN?


sebenarnya bukan hal yang mustahil untuk membangun sirkuit taraf internasional layak F1/MotoGP dalam waktu setahun, beberapa sirkuit di kalender F1/MotoGP saat ini pun ada yang dibangun dalam jangka waktu segitu
tapi pertanyaannya memang, apa Indonesia mampu?

Ini yang ane benar2 sayangkan, bangsa ini selalu terkesan tergesa2 dan tidak berpikir panjang dalam membuat perjanjian. Nggak ada sirkuit yang layak tapi berani memberikan deal untuk 2017 yang sudah mepet
pihak Dorna juga agak aneh sih kok bisa2nya setuju


Quote:Original Posted By Balziev
menurut info nya

1. Presiden blm mau tandatangan keppres krn surat pernyataan dr pemilik sentul, tinton sbg direktur dan tommy suharto sbg komisaris blm ada. surat pernyataan adalah surat utk bertanggungjawab apabila adanya masalah hukum mengenai sirkuit sentul.

2. Sirkuit Sentul blm menyerahkan masterplan motogp nya ke pihak Dorna. sirkuit setelah diperiksa kabarnya pihak Dorna kurang sreg dgn kondisi sirkuit sentul.

3. LOI tidak menyebut sirkuit mana yg dipakai utk penyelenggaraan motogp.

Kontrak hrs ditandatangani maksimal tgl 30 Januari 2016...apabila blm dittd..maka otomatis BATAL


Quote:Original Posted By Balziev
komen tinton ttg batalnya sentul

"5-6 bulan lalu sirkuit saya diperiksa, apalagi yang diragukan. Kasihan pemerintah kalau dijeburin seperti ini‎, karena waktu juga mepet tinggal setahun," tambah Tinton.

Meski demikian Tinton mengakui bahwa di dalam Letter if Intent (LOI) antara pemerintah dengan Dorna, Sentul tidak disebutkan sebagai calon venue MotoGP tersebut. Tapi, pihak pengelola merasa selama ini ikut berkomunikasi dengan Dorna.

"Dorna tidak mau ke Sentul silakan saja, tapi harusnya komitmen ‎lebih awal," sahut Tinton.


Quote:Original Posted By lhieenzhi


ane coba jawab pertanyaan agan ya dgn ala kadarnya

kenapa sirkuit singapura yg sirkuit jalan raya bisa buat F1??
dr awal pembuatan jalan rayanya udh di design khusus untuk F1 dan di jamin aspalnya untuk balapan oleh pemerintah singapura

kenapa singapura ada F1 tp MotoGP tidak ada?
sirkuit MotoGP bisa buat F1, tp sirkuit F1 belum tentu bisa buat MotoGP, tanya kenapa?
krn sirkuit F1 ada yg sempit seperti singapura dan monaco yg perpaduan jalan raya
sedangkan sirkuit MotoGP itu harus luas, untuk sirkuitnya aja wajib luas dan lebar tanah untuk motor jatuhnya pun harus luas dan lebar
beda dgn F1 yg sirkuit sempit nabrak tembok orangnya msh idup, klo MotoGP sirkuit sempit nabrak tembok ya mati

Kok Sepang bisa F1 bsa MotoGP??
Sirkuit Sepang udh di Design bisa keduanya, balik lg ke jawaban di atas Sirkuit MotoGP bisa untuk F1 tp sebaliknya

maka dr itu total balapan F1 dalam 1thn bsa mencapai 20 tp klo MotoGP 17 saya lupa tepatnya brp
krn gk smua sirkuit balap bisa untuk MotoGP

klo mau ngomongin sirkuti Sentul knp gk bsa?
1. Sentul itu Swasta, beda cerita klo tinton mau serahin sirkuitnya ke pemerintah dan di kelola full oleh pemerintah dan tinton tidak ikut campur tangan. apakah Tinton mau??

2. menggelar MotoGP,F1,Superbike,A1 itu smua bayar
jd kita bayar ke mereka lalu keuntungan kita dr pengunjung lokal dan turis2 yg dateng ntn
klo pemerintah mau serius punya sirkuit yg serba guna seperti Sepang, ya kenapa gk bikin baru aja?? drpd setengah2 ntr ujung2nya gk jadi??

trs knp pada pokus 2017??
buat saya mah mau 2017 2018 2020 ato berapapun gk masalah yg penting kita punya cukup 1 Sirkuit saja yg mumpuni untuk semua ajang kejuaraan internasional

ya semoga dgn ini pemerintah punya niat untuk bikinin sirkuit baru ntah dimana itu yg pariwisatanya bagus cukup 1 sirkuit saja dan layak untuk semua ajang balap internasional

klo ada salah2 dr jawaban saya mohon di koreksi gan





==============


Pemerintah ”Take Over” Penyelenggaraan MotoGP


KompasOtomotif — Penyelenggaraan MotoGP di Indonesia dipastikan bakal ditangani pemerintah, bukan swasta. Kepastian tersebut disampaikan melalui siaran yang ditayangkan di situs resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senin (25/1/2016).

Sesmenpora Alfitra Salam, didampingi Deputi Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Gatot S Dewabroto serta Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Faisal Abdullah memimpin rapat lintas kementerian untuk membahas mengenai Draf Keputusan Presiden tentang Rencana Penyelenggaraan MotoGP tahun 2017-2019 Indonesia di ruang rapat lantai 3 Kantor Kemenpora Senayan, Jakarta, Senin (25/1/2016).

Rapat itu diikuti oleh beberapa perwakilan dari Kementerian Sekretariat Negara, Kementerian Pariwisata, Kementerian Koordinasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Kementerian Keuangan, serta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan dan kementerian/lembaga lainnya.

Intinya, menurut Sesmenpora, pemerintah yang akan menyelenggarakan Moto GP. Menariknya, pemerintah juga menyiapkan beberapa opsi lokasi penyelenggaraan ajang balap motor terpopuler sejagat ini, yakni di Jakarta atau di Palembang.

”Dibahas pula perlunya inpres (instruksi presiden) alokasi anggaran untuk Kemen PU, Kemenpar, dan Kemenpora berkaitan dengan infrastruktur serta perlunya keppres (keputusan presiden) untuk panitia penyelenggara 2017. Bulan ini selesai dibahas mengenai infrastruktur dan kepanitiaan,” ujar Alfitra.

Rapat mengenai hal ini dilanjutkan di kantor Menko PMK, Selasa (26/1/2016), dengan target hasil minimal finalisasi keputusan. Belum diketahui hasil dari finalisasi rapat ini. Namun, jika memang pemerintah menyetujui opsi penggunaan sirkuit lain, peluang Sirkuit Sentul untuk jadi tuan rumah terempas.

Sebelumnya, pihak Sentul sudah menyampaikan keberatannya jika dana penyelenggaraan sepenuhnya dibebankan kepadanya. Hal itu disebabkan dana APBN tidak mungkin disalurkan begitu saja ke pihak swasta.

http://m.kompas.com/otomotif/read/20...enyelenggaraan
balapan esemkagp boleh kali pak?
Mentang2 punya kubu seberang pemerintah gak mau ngerombak sentul nih, padahal kemaren kan sempet muncul bocoran design dari arsitek ternama buat sentul...
#RIPsportifitas
keep ngimpi endonesah
jalur jalan lippo karawaci --- uph aja


klo mao di pakai blok dolo pakai beton ...
Balapan di pantura aja
renovasi plus biaya penyelenggaraan 2019 200 M tapi ditolak.
tapi ke riyo hariyanto pribadi bisa ngasi sumbangan 100 M

bikin sirkuit bertaraf internasional setaun cukup ?

sirkuit sekelas GP atau balapan gokart ?
Proyek lg buat olahraga asap
Jangan mau dibegoin tinton lah, liat aja anaknya tukang kibul semua
Tommy aja ogah suntik dana lagi kesentul
Belom apa2 aja uda ngibul bakal untung triliunan
Bikin sirkuit baru punya pemda atau patungan dgn swasta bonafid, gpp 2019 baru jd
Mungkin Wajar aja sentul ditolak, punya swasta..

Meskipun sebenernya bisa aja buat perjanjian gmana pemakaian bersamanya dengan pemerintah..
tp kayaknya mentok hasilnya..

Btw palembang boleh jg.
skalian bisa promosi pariwisata di daerah, utamanya sumatra selatan..

Ada udang dibalik banteng.
Bagi-bagi proyek dulu lah, biar semua kebagian dong.
Proyek baru?
mendingan Olahraga BERSEPEDA saja
lebih sehat


Quote:
Spoiler for bersepeda:














Bikin di Jogja aja, lahan ada ..
Quote:Original Posted By serdaduklasik84
Mungkin Wajar aja sentul ditolak, punya swasta..

Meskipun sebenernya bisa aja buat perjanjian gmana pemakaian bersamanya dengan pemerintah..
tp kayaknya mentok hasilnya..

Btw palembang boleh jg.
skalian bisa promosi pariwisata di daerah, utamanya sumatra selatan..



modus itu, sentul uda pernah dan ga menguntungkan, makanya cuma 1 x
Maunya tinton, pemerintah injek dana terus tiap tahun buat sirkuit dan hidup hedon dia dan anak2 brengseknya.
masih banyak urusan yang membutuhkan perhatian dan dana pemerintah, yang lebih penting dari motogp.
Quote:Original Posted By bozat
bikin sirkuit bertaraf internasional setaun cukup ?

sirkuit sekelas GP atau balapan gokart ?


sirkuit bombom kar
Spoiler for :
Spoiler for :
Quote:
jual id 2004-2006 NUBI edisi PENSIUN ngaskus

20rb aja/id atau 6 id =100rb
bayar lewat pulsa

ID ID ini cocok buat ente untuk:
buat pasukan
sekedar koleksi
buat testi palsu di lapak ente
dll

semua id ada emailnya aktif

atau 7 ID rp20rb diatas bisa barter dgn 1 ID ISO ente

sms
085857286796 , siapa cepat dia dapat


bikin sirkuit di papua aja... biar keliatan hasil revolusi mentalnya

Quote:Original Posted By mobil.bergoyang
renovasi plus biaya penyelenggaraan 2019 200 M tapi ditolak.
tapi ke riyo hariyanto pribadi bisa ngasi sumbangan 100 M



Rio bawa nama indonesia sepanjang tahun. duitnya ga dimakan dia, jelas buat tim, pertamina juga mereknya nampang dimobil
Lah sentul cuma 1 minggu doang dalam setahun, selebihnya dipake orang kaya buat ngetes mobil, pemerjntah ga dapet apa2, buat sitinton semua
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar