Pages


Senin, 11 Januari 2016

Belum Sempat Diresmikan, Patung Emas Raksasa Mao Zedong Dirobohkan



Quote:
Sumber Gambar

Quote:Setelah membaca berita ini, entahlah ane harus sedih atau ketawa gansis Silahkan dibaca dulu beritanya gansis, setelah itu bebas dah mau ketawa atau sedih

Sedikit klarifikasi nih gansis, setelah ane baca di situs berita mirror dan beberapa situs berita internasional lainnya seperti BBC, ternyata patung tersebut hanya dilapisi cat warna emas. Bukan emas beneran

Sayangnya, media-media lokal kita sepertinya belum ada yang menjelaskan secara detail tentang lapisan cat warna emas di permukaan patung Mao, dan bukan lapisan emas beneran

Quote:Baru Dibangun, Patung Emas Raksasa Mao Zedong DirobohkanQuote:
Sumber Gambar

Quote:Sebuah patung emas raksasa pendiri Republik Rakyat China, Mao Zedong, dirobohkan meski baru beberapa hari rampung dibangun. Patung raksasa “Bapak Komunis China” setinggi 37 meter itu semula berdiri megah di lahan kosong di Zhushigang, sebuah desa di Tongxu county, China.

Foto perobohan patung itu telah beredar secara online. Beberapa foto menunjukkan patung bagian kepala patah. Sedangkan bagian tubuh terputus dari kakinya.

Belum ada konfirmasi resmi dari pemerintah terkait soal perobohan patung raksasa Mao Zedong. Menurut portal berita yang terkait dengan media corong Partai Komunis China (CPC), People Daily, alasan perobohan patung itu karena pembangunannya “tidak terdaftar atau tidak disetujui pemerintah daerah Tongxu”.

Patung Mao Zedong dibangun setelah hampir 40 tahun kematiannya pada tahun 1976. Mao merupakan ketua pertama Partai Komunis China yang memerintah negara itu selama hampir tiga dekade. Patung raksasa Mao dengan pose duduk.

Biaya pembangunan patung itu sebesar 3 juta yuan atau sekitar Rp6,3 miliar yang berasal dari para pengusaha dan warga beberapa desa di Tongxu, Provinsi Henan.

Laman IB Times, pada Sabtu (9/1/2016) melaporkan bahwa lokasi patung raksasa Mao Zedong telah memicu kemarahan karena mengingatkan orang-orang dari kelaparan besar di wilayah tersebut pada akhir tahun 1950-an.

Banyak pihak menyalahkan kebijakan ekonomi Mao yang diklaim membuat lebih dari 40 juta jiwa menderita kelaparan. Namun, tidak sedikit warga China tetap memuji sosok Mao Zedong sebagai “Bapak Komunis China”. Sumber

Quote:Patung Emas Raksasa Mao Zedong di China DirobohkanQuote:
Sumber Gambar

Quote:Sebuah patung emas raksasa Mao Zedong yang baru saja dibangun di sebuah perdesaan di China dirobohkan menyusul protes dan kritik masyarakat di media sosial.

Seperti dikutip dari USA Today, Sabtu (9/1), sesaat setelah foto patung mantan pemimpin China itu diunggah di internet, media sosial langsung ramai. Sebagian besar mengatakan bahwa dana pembuatan patung itu bisa digunakan untuk pendidikan masyarakat, sementara yang lainnya mencemooh.

Patung setinggi 36,6 meter yang berdiri di tengah pertanian desa Zhushigang, provinsi Henan, itu oleh sebagian netizen dikatakan mirip posisi Mao saat sedang buang air besar.

Dilaporkan, patung itu dibangun dengan biaya hingga 3 juta yuan atau lebih dari Rp6,3 miliar. Menyusul gejolak di media sosial, pemerintah lokal merobohkan patung pemimpin revolusi dan pendiri China itu dengan alasan tidak memiliki izin.

Pembuatan patung Mao tersebut dibiayai oleh seorang pengusaha lokal bernama Sun Qingxin. New York Times menuliskan, Sun memiliki pabrik manufaktur, beberapa rumah sakit dan pabrik pemrosesan makanan.

Menurut warga setempat, Sun adalah penggemar berat Mao. "Dia menggilai Mao. Pabriknya penuh dengan gambar Mao," kata seorang petani kentang setempat, Wang, kepada koran People's Daily.

Patung itu juga dirobohkan di tengah kekhawatiran pemerintah Xi Jinping akan sosok Mao yang kini semakin dikultuskan oleh rakyat China.

Koran China Global Times melaporkan bulan lalu, pejabat pemerintah mengatakan Mao telah dianggap sebagai "dewa dan pemimpin spiritual" oleh warga di perdesaan. Bahkan ada sebuah kuil untuk memujanya.

Pemerintah pusat mencoba untuk membendung pemahaman dan praktik yang dianggap menyimpang ini. Presiden China Xi Jinping mengatakan, "kita tidak bisa menyembah (Mao) sebagai dewa hanya karena dia adalah orang hebat, tidak boleh membiarkan orang lain melakukannya dan membetulkan kesalahan mereka." Sumber

Quote:
Sumber Gambar

Quote:Patung Emas Mao Zedong Dirobohkan Sebelum DiresmikanQuote:
Sumber Gambar

Quote:Belum selesai pembuatan patung emas raksasa Mao Zedong, patung tersebut malah terlihat sudah dirobohkan, Jumat (8/1/2016).

Berita soal keberadaan proyek pembuatan patung setinggi 37 meter itu memang baru menjadi viral di pemberitaan dunia pada pekan ini.

Patung tersebut memperlihatkan sosok mirip revolusioner Tiongkok itu duduk dan melipat tangan di atas pangkuannya.

Sejauh apa yang terlihat di foto-foto yang diunggah beberapa situs berita, proyek tersebut hanya selesai pada pembuatan sosok Mao.

Sedangkan, sesuatu yang didudukinya tampak belum ada bentuk jelasnya, sebab hanya rangka-rangkanya yang terlihat.

Menjadi viralnya pemberitaan patung itu menambah kebingungan netizen atas dihancurkannya proyek yang memakan biaya Rp 6,3 miliar itu.

Ketika dilihat pada Jumat, yang terlihat adalah adanya lubang besar pada bagian punggung patung dan sesuatu berwarna hitam pada bagian kepala.

Alasan penghancurannya tak jelas, ada yang mengatakan bahwa proyek itu tak berizin, namun ada pula yang menyebut karena mendapat kritik.

Proyek pembangunan patung itu di Henan memang mendapat kritik, sebab provinsi tersebut adalah daerah terparah yang terkena bencana kelaparan.

Bencana itu disebabkan oleh kebijakan ekonomi Mao yang diberlakukan pada 1950-an, menewaskan sekitar 40 juta warga Tiongkok. Sumber

Quote:
Sumber Gambar

Quote:
Sumber Gambar

Videonya
Quote:

Quote:Salah satu komentar netizen yang menggambarkan seolah-olah Patung Mao sedang ada di toilet
Quote:
Sumber Gambar

Quote:Setelah ane lihat komeng gansis...ternyata banyak yang ketawa atas kejadian ini
Spoiler for Sumber Referensi Berita:
Quote:SumberI Sumber


Quote:Mampir ke trit ane yg lain:

Quote:TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGANNYA
NANTIKAN TRIT ANE BERIKUTNYA

Silahkan komengnya gansis
patungnya kena asam urat itu
eman eman sih, tapi ya saking gregetenya para rakyatnya kali tuh lagian orangnya dah mati
sayang banget dah duitnya
Emasnya buat ane aja
Sia soa dong, pengorbanan si pembuat. Mana dri dananya sendiri
Udah separoh jalan eh dirobohin...
Rugi dua kali dah..
cape duduk patungnya kali
kasian yang udah cape ngebuatnya
Waduh rugi besar itu..
iya ane tau nih, patung ini..jadi ga jadi ya akhirnya..
Sini uang sama emasnya tak bawa pulang aja, kalo gak ada yg mau.
Sayang banget
belum ngurus IMB
Si mao zedong ini dulunya jahat sih..
emangnya beneran dari emas ya koq patung segede ntu dari emas cuma habis sekitar 6 m an
Weew..
Gede juga patungnya
sayang tuh emasnya
mending dari awal.np udah jd baru ribut surat izin gk ad
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar