Pages


Jumat, 17 Juni 2016

Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?

Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?
Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?

Spoiler for Opening:
Halo agan-agan semuanya! selamat menunaikan ibadah puasa ya! maaf telat hehehe. semoga puasanya cleansheet. Amiin.


INTRO
Quote:Pernah kebayang ngga gan tempat yang sedang agan duduki atau berdiri di situ itu ternyata kuburan beberapa tahun lalu? atau mungkin tempat agan berdiri saat ini merupakan tempat orang-orang jaman dahulu lahir. Atau tempat terbunuhnya kepala suku jaman dahulu waktu perang? haha kejauhan ya mikirnya? baca nih selanjutnya biar sedikit paham.Langsung aja yuk! Dibaca sampai akhir ya gan

Beberapa hari kemarin ane barusan nonton LUCY yang menimbulkan pemikiran ane untuk buat thread ini. Sedikit ngobrol tentang film ini ya gan. Film ini keren banget menurut ane gan. Intinya film ini bercerita tentang perempuan namanya lucy yang perutnya diselundupin narkoba sintetis yang akhirnya bocor di perutnya. Gara-gara drugs ini doi jadi punya kekuatan buat menggunakan kapasitas otaknya 100% (ada mitos kalo sebenernya kita cuma menggunakan kapasitas otak kita itu 5-15% doang) nah karena drugs ini, doi bisa ngga ngerasain sakit, bisa lihat apa yang manusia normal lihat seperti sel-sel orang lain, sel pohon, ngendaliin materi lain, ngendaliin waktu dll. Dan pada akhirnya ketika doi bisa mengendalikan 100% doi seolah-olah menjadi tuhan (ini sisi menurut ane yang kontroversial).

Spoiler for Lucy:
Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?


Tapi, bukan itu yang mau ane bahas kali ini. Karena itu cuma science-fiction doang. Tapi ane akan bahas tentang itu di thread berikutnya. Yang jadi fokus ane saat ini adalah salah satu scene yang ada di film itu. Scene di mana lucy sedang duduk di depan gedung ikonik New York Times Square.

Spoiler for New York Time Square:
Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?


Dalam scene itu lucy baru menyadari kalo dia bisa jumping (pindah tempat dalam sekejap) dan chronokinesis (mengendalikan waktu). Nah di scene itu juga doi bisa lihat masa lalu di tempat tersebut. Dan ini yang bikin ane kagum.

Spoiler for Timeline:
Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?


Urutan dari yang paling atas lucy berada pada momen masa kini. Kemudian dia memundurkan waktu secara perlahan-lahan. Pada tempat yang sama dia dapat melihat berbagai kejadian atau momen di waktu yang sudah lampau. Dia melewati masa ketika mobil masih pake mesin uap, kemudian masa saat kalo dalam pelajaran sejarah namanya zaman berburu kayanya hehe. Terus melewati masa saat ada suku indian. Kemudian sampe pada masa dinosaurus jugaa. Terus hingga sampai pada masa manusia kera. Semuanya ada pada tempat yang sama. Tentu saja ini juga fiksi penggambarannya. Tapi yang bikin ane kagum adalah penggambaran dari masa ke masa. Yang membuat ane berpikir bahwa tempat yang saat ini kita duduki mungkin memiliki sejarah pada masanya.

Kemudian yang membuat ane berpikir lagi dan inget teori biogeokimia yang secara eksplisit tersirat dalam buku madilog. Bahwa materi di yang ada di bumi jumlahnya selalu tetap. Hanya berubah wujudnya aja. Penggambarannya gini

Quote:Manusia lahir dari seorang ibu (ya iyalah ) saat hamil ibu mengkonsumsi makanan yang berasal dari bumi (nasi, daging,sayuran,dll) yang membentuk janin. Nah, nasi kan dari padi yang butuh media tanah sebagai media tanam kemudian air dari bumi sendiri. Kemudian saat manusia itu lahir dia makan minum juga dari hasil bumi. Saat mati, dia dikubur dan tubuhnya membusuk dan menyatu dengan tanah yang lama kelamaan membuat tanah menjadi subur sehingga jadi media tanam. Jadi intinya ini siklus tiada henti. Menjadi siklus biogeokimia. Manusia,hewan dll (BIO), air, tanah dll (GEO), nutrisi,zat2kimia lain (KIMIA). Yang menjadi penentu adalah cahaya matahari. Karena itu satu-satunya sumber yang bukan berasal dari bumi sendiri

Kesimpulannya yang mau ane sampein disini adalah bahwa Bumi kita ini udah tua gan. Umurnya udah sekitar 4 miliar tahun. Udah banyak banget sejarah yang ada di bumi. Jadi saksi bisu semua sejarah hingga detik ini.

Spoiler for GIF Sejarah bumi:
Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?



Spoiler for Perubahan iklim dari tahun 1850-2016:
[img]Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?[/img]


Kita yang rata-rata hidup 60-70 tahun di bumi aja masa sombong banget mau ngerusak? yuk mulai sekarang kita jaga bumi yang udah tua ini.

Semoga bermanfaat gan...
tp kelakuan manusia malah semakin bringas bray
Tuhan ku ,lindungilah kami semua





Salman al-Farisi
Quote:Original Posted By emergencycall
tp kelakuan manusia malah semakin bringas bray


hmm kenyataan pahit gan
Quote:Original Posted By c.volkova
Tuhan ku ,lindungilah kami semua



semoga anak cucu kita masih ngerasain hijaunya bumi ini gan
Gif sejarah buminya penuh makna bgt gan , miris jadi ngeliatnya
dapet teknologi yang semakin maju,tapi SDA yang semakin terkuras
btw ane demen pelem lucy,keren si scarlet nya
Gara2 nonton lucy yaa. Itu film ada maksud tersembunyinya lho gan
Ya Allah ku ikhlaskan air mata
wah film Lucy tuh bagus bgt..
ga nyangka gara2 salah obat bisa sampai begitu efeknya.
jadi pengen punya kekuatan gitu
Semoga tak terjadi apa apa dengan bumi kita bray
Quote:Original Posted By rain1903
Gif sejarah buminya penuh makna bgt gan , miris jadi ngeliatnya


buat refleksi kita semua gan. semoga banyak yang sadar
Pilemnya bajakan apa asli gan?
sudah tua dan semakin memburuk
Quote:Original Posted By kirashinigami
dapet teknologi yang semakin maju,tapi SDA yang semakin terkuras
btw ane demen pelem lucy,keren si scarlet nya


iyee gan makna yang disampaikan juga kereen. walaupun cuma film hehe
Bumi Sudah Tua, Sudah Ada Apa Aja?

semua ini hanya film
Quote:Original Posted By zulkaiser
buat refleksi kita semua gan. semoga banyak yang sadar


iya gan, tapi kalo dari dirinya blom terketuk hatinya mah ga bakal sadar gan, mudah mudahan kita buka orang yang seperti itu gan
Quote:Original Posted By nero19
Gara2 nonton lucy yaa. Itu film ada maksud tersembunyinya lho gan


iye gann. iya ane juga dapat maksud tersembunyi itu. Berkaitan juga dengan lukisan Michaelangelo tentang the creation of adam. Kontroversial sih menurut ane. tapi fokus ane bukan disitunya gan heheh.
Kemana aje bray baru nonton sekarang, tuh filem udah dari jaman ketek gw belom numbuh kali
Mari bersama-sama menjaga bumi tempat tinggal kita ini,

"JANGAN BUAH SAMPAH SEMBARANG!" Itu kata nenek Ane..
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar