Pages


Kamis, 26 Maret 2015

(Kupas Tuntas) Makna 212, Kesaktian & Senjata2 Pendekar Kapak Sakti 212 Wiro Sableng



Makna 212, Kesaktian dan Senjata-Senjata
Pendekar Kapak Sakti 212 Wiro Sableng


Quote:Wiro Sableng atau Pendekar 212, adalah nama tokoh fiksi dalam seri buku yang ditulis oleh Bastian Tito. Wiro terlahir dengan nama Wira Saksana yang sejak bayi telah digembleng oleh gurunya yang tekenal di dunia persilatan dengan nama Sinto Gendeng. Wiro adalah seorang pendekar dengan senjata Kapak Maut Naga Geni 212 dan memiliki rajah "212" di dadanya. Wiro memiliki banyak kesaktian yang diperoleh selama petualangannya di dunia persilatan, dari berbagai guru

Quote:Makna dan Falsafah di balik angka 212
Kisah Pendekar Wiro Sableng memang Istimewa tidak hanya cerita tentang kepiawaian nya dalam berolah kanuragan, namun kehidupan nya pun penuh dengan makna dan falsafah dalam kehidupan, seperti halnya simbol angka 212 yang memang sudah melekat di dalam karakter wiro Sableng, dari senjata andalan nya yaitu kapak naga geni yang bertahtakan angka 212 serta rajjah di dadanya yang juga bertangka 212. Ada makna apa di balik angka 212 tersebut?

dan ternyata setelah di telusuri oleh para ahli di bidang ilmu hikmah makna 212 sangat mendalam sekali dan tidak pernah lepas dari kehidupan manusia sehari-hari.

Angka 212 mempunyai makna filosofis dimana di dalam dan diluar tubuh manusia terdapat dua unsur yang saling bertentangan namun merupakan pasangan hal ini mewakili angka 2, dan semua unsur itu berasal dari yang 1 yaitu Tuhan yang maha esa.

angka 2 dan angka 1 hampir mewarnai seluruh organ tubuh manusia seperti 2 mata, 2 lubang hidung sobat? 1 batang hidung, 2 telinga 2 tangan, 1 kepala, 1 tubuh kesemuanya itu didominasi oleh angka 2,1,dan 2. Hal inilah yang selalu mengingatkan kita bahwa semuanya ada di dunia ini berasal dari Tuhan yang mahaesa. Adapun unsur yang di luar tubuh yang cebnderung berlawanan seperti pria wanita, baik jahat, air api, gelap terang, dan masih banyak lagi contoh bertentangan namun berpasangan yang menggunakan angka 2

banyak pendapat terkait dengan Makna dari angka 212 yang intinya yaitu bahwa dalam kehidupan ini selalu melekat dua unsur yang saling berpasangan namun semua bersumber kepada yang Satu yaitu Tuhan yang maha esa, Di dalam dan di luar diri manusia juga selalu melekat unsur angka dua dan angka satu, angka 212 ini pulalah yang selalu mengingatkan manusia akan kehidupan duniawi dan Tuhan. Semua yang ada di dunia ini diciptakan berpasang-pasangan. Ada laki-laki ada perempuan, ada baik ada juga buruk, ada hitam tentu saja ada putih, dan banyak lagi yang lainnya. Namun semua itu tidak lepas dari yang 1 yaitu Tuhan yang maha esa. Makna angka 212 mencerminkan apa yang terjadi pada hidup kita, saat nafsu dan amarah menguasai kita ingatlah akan TUhan Yang Maha Kuasa, semua tidak terlepas dari 212. Dua unsur yang tak pernah bisa dipisahkan yaitu Duniawi dan Tuhan.

makna dan falsafah lain terkait tentang angka 212 adalah Angka “2″ yang pertama, adalah kedua orang tua kita. Hormati dan sanyangilah mereka, jaga, lindungi dan muliakanlah keduanya. serta bahagiakan kehidupan mereka.

Angka “1″, berbakti keapda Tuhan Yang maha esa, dengan menjalankan perintah Nya dan menjauhi larangan Nya. insyaallah atas ijin tuhan yanng maha esa, kita akan merasakan kebahagiaan yang di idam-idamkan yaitu bahagia dunia akhirat

Angka “2″ yang kedua, adalah kedua mertua. Jika kita sudah berkeluarga. dengan menghormati dan menyayangi mereka seperti kita menghormati dan menyayangi kedua orang tua kita.

makna angka 212 layak dijadikan pedoman dalam kehidupan manusia hingga di jaman modern seperti sekarang ini


Quote:Senjata-Senjata Sakti Wiro Sableng
Kapak Maut Naga Geni 212
Senjata utama Wiro Sableng. Sebuah kapak besar bermata dua, dengan gagang berupa seruling dan ujung gagang berbentuk kepala naga. Di masing-masing mata kapak terukir angka 212. Di seri pertama Wiro Sableng : "Empat Berewok dari Goa Sanggreng", dikatakan bahwa kapak ini terbuat dari logam dan gading. Mulut ukiran naga dapat menembakkan jarum-jarum beracun, dengan jalan menekan tombol rahasia pada kapak. "Seruling" di gagang kapak dapat ditiup dan mengeluarkan suara yang sangat dahsyat. Beberapa musuh WIro Sableng yang tidak dapat dibunuh dengan kesaktiannya yang lain, dapat dikalahkan atau dibunuh dengan bunyi seruling ini, misalnya : Dewi Siluman dari Bukit Tunggul pada episode Dewi Siluman dari Bukit Tunggul, atau nenek Arashi pada episode Pendekar Gunung Fuji. Kapak ini baru dapat digunakan dengan mengerahkan tenaga dalam. Tebasannya terlihat seperti sinar putih dan mengeluarkan bunyi seperti dengungan ratusan tawon. Kapak ini juga mengandung racun mematikan. Pada episode Tiga Setan Darah dan Cambuk Api Angin, di akhir episode, pemegang Cambuk Api Angin terbunuh oleh racun ini, setelah tangannya putus ditebas Kapak Maut Naga Geni 212.

Batu Hitam 212
Batu hitam (batu bara?) seukuran telapak tangan orang dewasa, berukir angka 212. Jika batu hitam ini diadu dengan mata Kapak Maut Naga Geni 212, dapat memercikkan semburan api besar yang sangat panas.

Bintang 212
Senjata rahasia berbentuk bintang dengan ukiran angka 212, digunakan dengan cara dilemparkan, seperti senjata "shuriken" milik ninja. Bintang 212 digunakan dalam episode Keris Tumbal Wilayuda dan Rahasia Lukisan Telanjang.

Quote:Kesaktian-Kesaktian Wiro Sableng

Pukulan Harimau Dewa
Diwariskan oleh Datuk Rao Basaluang Ameh, mahluk setengah roh setengah manusia dari kepulauan Andalas. Di awali dengan tiupan di tangan sebelah kanan yang memunculkan gambar kepala harimau putih (Datuk Rao Bamato Hijau), pukulan ini sanggup menghancurkan apa saja tanpa perlu mengeluarkan tenaga dalam. Hanya beberapa musuh utama Wiro Sableng yang dapat mematahkan / mengimbangi pukulan Harimau Dewa ini, seperti Datuk Lembah Akhirat, yang mempunyai tenaga dalam setingkat para Dewa (yang didapat dari menghisap tenaga dalam para pendekar yang lain).

Pukulan Sinar Matahari
Diajarkan Sinto Gendeng alias Sinto Weni. Berupa sinar menyilaukan berwarna putih keperakan yang sangat panas. Diawali dari sinar putih keperakan memancar dari tangan, kemudian tangan digerakkan dengan gerakan memukul, dan sinar putih perak itu ditembakkan kepada lawan (energy blast/energy shot). Kekuatan pukulan ini adalah suhu yang sangat tinggi, dan dalam episode Halilintar Di Singosari, pukulan Sinar Matahari disebutkan dapat melumerkan borgol besi.

Pukulan Angin Es
Diajarkan Sinto Gendeng. Berupa suhu yang sangat dingin. Mampu membuat lawan tak dapat bergerak karena sangat kedinginan. Gerakannya berupa mengangkat kedua tangan lalu telapak tangan dikembangkan dan diputar perlahan-lahan, kemudian suhu udara di sekitar lokasi mulai dingin dan dapat membuat lawan yang dituju menjadi kaku seperti salju. Ilmu kesaktian ini biasa digunakan Wiro sewaktu menghadapi musuh yang mempunyai kesaktian berintikan api atau panas. Mayat Hidup dari Gunung Klabat dikalahkan Wiro dengan pukulan ini.

Pukulan Angin Puyuh
Diajarkan Sinto Gendeng. Berupa hempasan angin yang sangat deras.

Pukulan Dewa topan menggusur gunung
Diajarkan Tua Gila. Berupa hempasan angin yang sangat deras.

Pukulan Benteng Topan melanda samudera
Berupa hempasan angin yang sangat deras.

Pukulan Kunyuk melempar buah
Berupa hempasan angin yang deras dan berat, seperti sebongkah batu besar yang dilemparkan.

Ilmu silat Orang Gila
Diajarkan Tua Gila, paman guru (kakak seperguruan eyang sinto gendeng) Wiro di Pulau Andalas (sekarang Pulau Sumatera). Berupa gerakan-gerakan silat (martial arts) yang terlihat ngawur dan mirip gerakan orang gila, namun sangat berbahaya.

Pukulan Dinding Angin Berhembus Tindih-Menindih
Diajarkan Sinto Gendeng, berupa angin dahsyat yang berhembus menyebar dan menggempur susul menyusul hanya dengan sekali pukul. Keistimewaan pukulan ini adalah fungsinya yang bersifat 3 dalam 1; dapat digunakan menyerang, bertahan, sekaligus mengembalikan serangan lawan ke pemiliknya.

Ilmu Pedang Pendekar Pedang Akhirat
Diajarkan dedengkot rimba kangouw Tiongkok , Pendekar Pedang Akhirat (Long Sam Kun), berupa tiga jurus ilmu pedang tingkat tinggi yang masing-masing bernama Cip-hian Jay-bong (Tiba-tiba Muncul Pelangi), Lo-han Ciang-yau (Malaikat Menundukkan Siluman) dan Kui-gok Sin-ki (Iblis Meratap Malaikat Menangis).
Lebih Lengkap Daftar Kesaktian Wiro Sableng
Spoiler for Daftar Lengkap Jurus dan Kesaktian Wiro Sableng:


PUKULAN SAKTI [17 pukulan]
Sinto Gendeng (8 pukulan)
Pukulan Sinar Matahari
Pukulan Angin Puyuh
Pukulan Angin Es
Pukulan Kunyuk Melempar Buah
Pukulan Benteng Topan Melanda Samudra
Pukulan Segulung Ombak Menerpa Karang
Pukulan Tameng Sakti Menerpa Hujan
Pukulan Dinding Angin Berhembus Tindih Menindih

Tua Gila (2 pukulan)
Pukulan Dewa Topan Menggusur Gunung
Pukulan Kilat Menyambar Puncak Gunung
Kitab Putih Wasiat Dewa (7 pukulan)
Pukulan Harimau Dewa
Pukulan Tangan Dewa Menghantam Matahari
Pukulan Tangan Dewa Menghantam Batu Karang
Pukulan Tangan Dewa Menghantam Rembulan
Pukulan Tangan Dewa Menghantam Air Bah
Pukulan Tangan Dewa Menghantam Api
Pukulan Tangan Dewa Menghantam Tanah
JURUS SILAT [19 jurus]
Sinto Gendeng (13 jurus)
Jurus Membuka Jendela Memanah Rembulan
Jurus Dibalik Gunung Memukul Halilintar
Jurus Titiran Terbang Ke Langit
Jurus Burung Walet Menembus Awan
Jurus Kepala Naga Meyusup Awan
Jurus Ular Naga Menggelung Bukit
Jurus Menepuk Gunung Memukul Bukit
Jurus Orang Gila Mengebut Lalat
Jurus Kincir Padi Berputar
Jurus Kipas Sakti Terbuka
Jurus Naga Sebatkan Ekor
Jurus Pecut Sakti Menabas Tugu
Jurus Gunung Meletus Batu Melesat Ke Luar Kawah
Tua Gila (4 jurus)
Jurus ilmu silat Orang Gila
Jurus badai menerpa gelombang
Jurus Orang Gila Melenggang Ke Awan
Jurus Ular Gila Membelit Pohon Menarik Gendewa
Pendekar Pedang Akhirat (3 jurus)
Jurus ilmu pedang Tiba-Tiba Muncul Pelangi/Cip Hian Jay Hong
Jurus ilmu pedang Malaikat Menundukkan Siluman/Lo Han Ciang Yau
Jurus ilmu pedang Setan Meratap Malaikat Menangis/Kui Gok Sin Ki
ILMU KESAKTIAN [15 ilmu]
Sinto Gendeng (5 ilmu)
Ilmu Belut Menyusup Tanah
Ilmu lari Kaki Angin
Ilmu Menyusupkan Suara
Ilmu pukulan Telapak 212
Ilmu Sepasang Inti Roh
Nenek Muka Kucing/Neko (1 ilmu)
Ilmu Koppo/Mematahkan Tulang
Ratu Duyung (1 ilmu)
Ilmu Menembus Pandang
Kitab Putih Wasiat Dewa (1 ilmu)
Ilmu Sepasang Pedang Dewa
Raja Penidur (1 ilmu)
Ilmu Silat Orang Tidur
Luhrembulan (1 ilmu)
Ilmu Membelah Bumi Menyedot Arwah
Datuk Tanpa Bentuk Tanpa Ujud (1 ilmu)
Ilmu Empat Penjuru Angin Menebar Suara
Hantu Selaksa Angin (1 ilmu)
Ilmu Menahan Darah Memindah Jasad
Nyi Roro Manggut (1 ilmu)
Ilmu Meraga Sukma
Kumara Gandamayana (1 ilmu)
Ilmu Masuk dan Bernapas Dalam Tanah
Dewi Loro Jonggrang (1 ilmu)
Ilmu Bahasa Gerak Tangan Orang Bisu
Nenek Rauh Kalidhati (1 ilmu)
Ilmu Tiga Bayangan Pelindung Raga


Tribute to Almarhum Bastian Tito, penulis legendaris Indonesia.

Quote:Berikut adalah daftar judul serial silat Pendekar kapak maut Naga Geni 212 Wiro Sableng yang telah pernah terbit dipasaran, mungkin anda masih ingin mengoleksi koleksi lengkapnya silahkan aja berburu di toko buku terdekat kesayangan anda.
Buku Wiro sableng Sudah terbit dimulai dari Empat Brewok dari goa Sanggreng dan berakhir di Jabang Bayi dalam Guci, dan sebenarnya serial Wiro Sableng akan terus berlanjut tetapi sayang sang penulis sudah lebih dahulu menghadap sang maha pencipta, ketika cerita ini belum sempat beakhir.
Spoiler for Berikut adalah daftar judul serial silat Pendekar kapak maut Naga Geni 212 Wiro Sableng:

01. Empat Berewok Dari Goa Sanggreng
02. Mau Bernyanyi Di Pajajaran
03. Dendam Orang-Orang Sakti
04. Keris Tumbal Wilayuda
05. Neraka Lembah Tengkorak
06. Pendekar Terkutuk Pemetik Bunga
07. Tiga Setan Darah dan Cambuk Api Angin
08. Dewi Siluman Bukit Tunggul
09. Rahasia Lukisan Telanjang
10. Banjir Darah di Tambun Tulang
11. Raja Rencong Dari Utara
12. Pembalasan Nyoman Dwipa
13. Kutukan Empu Bharata
14. Sepasang Iblis Betina
15. Mawar Merah Menuntut Balas
16. Hancurnya Istana Darah
17. Lima Iblis Dari Nanking
18. Ki Ageng Tunggul Keparat
19. Hidung Belang Berkipas Sakti
20. Pendekar Pedang Akhirat
21. Neraka Puncak Lawu
22. Pendekar Dari Gunung Naga
23. Siluman Teluk Gonggo
24. Iblis-iblis Kota Hantu
25. Cinta Orang-Orang Gagah
26. Khianat Seorang Pendekar
27. Cincin Warisan Setan
28. Penculik Mayat Hutan Roban
29. Petaka Gundik Jelita
30. Dosa-dosa tak Berampun
31. Bencana Di Kuto Gede
32. Pangeran Matahari Dari Puncak Merapi
33. Bajingan Dari Susukan
34. Panglima Buronan
35. Munculnya Sinto Gendeng
36. Telaga Emas Berdarah
37. Dewi Dalam Pasungan
38 Maut Bermata Satu
39. Iblis Berjanggut Biru
40. Kelelawar Hantu
41. Setan Dari Luar Jagat
42. Malaikat Maut Berambut Salju
43. Badai Di Parangtritis
44. Dewi Lembah Bangkai
45. Topeng Buat Wiro Sableng
46. Manusia Halilintar
47. Serikat Setan Merah
48. Srigala Iblis
49. Memburu Si Penjagal Mayat
50. Pembalasan Ratu Laut Utara
51. Mayat Hidup Gunung Klabat
52. Raja Sesat Penyebar Racun
53. Guna-Guna Tombak Api
54. Kutukan Dari Liang Kubur
55. Pembalasan Pendekar Bule
56. Ratu Mesum Bukit Kemukus
57. Nyawa Yang Terhutang
58. Bahala Jubah Kencono Geni
59. Peti Mati Dari Jepara
60. Betina Penghisap Darah
61. Serikat Candu Iblis
62. Makam Tanpa Nisan
63. Kamandaka Si Murid Murtad
64. Neraka Krakatau
65. Hari-hari Terkutuk
66. Singa Gurun Bromo
67. Halilintar di Singosari
68. Pelangi di majapahit
69. Purnama Berdarah
70. Bujang Gila Tapak Sakti
71. Guci Setan
72. Dendam di Puncak Singgalang
73. Harimau Singgalang
74. Kutunggu di Pintu Neraka
75. Kepala Iblis Nyi Gandsuri

Petualang Wiro di Jepang :
76.Pendekar Gunung Puji
77.Sepasang Manusia Bonsai
78.Ninja Merah

79.Dendam Manusia Paku
80.Dewi Ular

Episode Wasiat Iblis (8 Episode)
01. Wasiat Iblis
02. Wasiat Dewa
03. Wasiat Sang Ratu
04. Delapan Sabda Dewa
05. Muslihat Para Iblis
06. Muslihat Cinta Iblis
07. Geger Di Pangandaran
08. Kiamat Di Pangandaran

Episode Tua Gila Dari Andalas (11 Episode)
01. Tua Gila Dari Andalas
02. Asmara Darah Tua Gila
03. Lembah Akhirat
04. Pedang Naga Suci 212
05. Jagal Iblis Makam Setan
06. Utusan Dari Akhirat
07. Liang Lahat Gajahmungkur
08. Rahasia Cinta Tua Gila
09. Wasiat Malaikat
10. Dendam Dalam Titisan
11. Gerhana Di Gajahmungkur,

Episode Latanahsilam (18 Episode)
01. Bola Bola Iblis
02. Hantu Bara Kaliatus
03. Peri Angsa Putih
04. Hantu Jatilandak
05. Rahasia Bayi Tergantung
06. Hantu Tangan Empat
07. Hantu Muka Dua
08. Rahasia Kincir Hantu
09. Rahasia Patung Menangis
10. Hantu Langit Terjungkir
11. Rahasia Mawar Beracun
12. Hantu Santet Laknat
13. Badai Fitnah Latanahsilam
14. Rahasia Perk4w1n4n Wiro
15. Hantu Selaksa Angin
16. Muka Tanah Liat
17. Batu Pembalik Waktu
18. Istana Kebahagiaan

Episode Kembali Ke Tanah Jawa (6 Episode)
01. Kembali Ke Tanah Jawa
02. Tiga Makam Setan
03. Roh Dalam Keraton
04. Gondoruwo Patah Hati
05. Makam Ke Tiga
06. Senandung Kematian

Episode Badik Sumpah Darah (7 Episode)
01. Badik Sumpah Darah
02. Mayat Persembahan
03. Si Cantik Dalam Guci
04. Tahta Janda Berdarah
05. Meraga Sukma
06. Melati Tujuh Racun
07. Kutukan Sang Badik

Episode 113 Lorong Kematian (9 Episode)
01. 113 Lorong Kematian
02. Nyawa Kedua
03. Rumah Tanpa Dosa
04. Bendera Darah
05. Aksara Batu Bernyawa
06. Pernikahan Dengan Mayat
07. Api Cinta Sang Pendekar
08. Misteri Pedang Naga Suci 212
09. Kematian Kedua

Episode Kitab 1000 Pengobatan (8 Episode)
01. Kitab 1000 Pengobatan
02. Perjanjian dengan roh
03. Nyi Bodong
04. Lentera Iblis
05. Azab sang Murid
06. Api dipuncak Merapi

Episode Dadu Setan (4 episode)
01. Dadu Setan
02. Si Cantik Dari Tionggoan
03. Misteri Pedang Naga Merah
04. Sang Pembunuh

Episode Petaka Patung Kamasutra (6 episode)
01. Petaka Patung Kamasutra
02. Misteri Bunga Noda
03. Insan Tanpa Wajah
04. Sang Pemikat
05. Topan Di Gurun Tengger
06. Nyawa Titipan

Episode Si Cantik Gila Dari Gunung Gede (8 Episode)
01. Si Cantik Gila Dari Gunung Gede
02. Bayi Satu Suro
03. Dendam Mahluk Alam Roh
04. Perjodohan Berdarah
05. Badai Laut Utara
06. Cinta Tiga Ratu
07. Janda Pulau Cingkuk
08. Bayi Titisan

Episode Kupu-Kupu Giok Ngarai Sianok (5 Episode)
01. Kupu-Kupu Giok Ngarai Sianok
02. Fitnah Berdarah Di Tanah Agam
03. Mayat Kiriman Di Rumah Gadang
04. Bulan Sabit Di Bukit Patah
05. Kupu-Kupu Mata Dewa

Episode Malam Jahanam Di Mataram (15 Episode)
01. Malam Jahanam Di Mataram
02. Empat Mayat Aneh
03. Roh Jemputan
04. Dua Nyawa Kembar
05. Sepasang Arwah Bisu
06. Dewi Kaki Tunggal
07. Jaka Pesolek Penangkap Petir
08. Tabir Delapan Mayat
09. Delapan Sukma Merah
10. Sesajen Atap Langit
11. Selir Pamungkas
12. Delapan Pocong Menari
13. Bulan Biru Di Mataram
14. Bidadari Dua Musim
15. Jabang Bayi Dalam Guci

Total : 185 Judul





Quote:Kalo berkenan di atau bantu

Quote:
wew wew



LIRIK LAGU
ea..ha..ha..ha..

kau bukan utamakan
tegap gagah perkasa
siapa dia? Wiro Sableng
membela kebenaran
membasmi kejahatan
inilah dia Wiro Sableng
sikapnya lucu tingkahnya aneh
persis orang yang kurang ingatan
dan tak sadar
dia selengean
tapi cinta damai
Wiro Sableng disukai banyak orang
Wiro Sableng dasar sableng
Gurunya gendeng muridnya sableng

aku melangkah menyusuri duniamu
cahaya di kehidupan
walau rintangan menghalangi aku
tetap tabah menghadapinya
sibak gembira yang
menyelimuti diri
meraih satu keputusaan
tegakkan keadilan
seluruh jagad insani
cahaya kemenangan
menyatu hati nurani

Wiro Wiro Sableng
Sinto Sinto Gendeng
Wiro Murid Sableng
Sinto Guru Gendeng

Wiro Sasongko itu nama aslinya
lahir dari ibu bernama Suci
dengan ayahnya bernama Raden
Ramabolang
dan dibesarkan oleh seorang guru
bernama Sinto Geni
alias eyang Sinto Gendeng
atau Sinto Sinto gila

Wiro Sableng
mewariskan sebuah senjata sakti
berupa kampak bermata dua
berhulu satu berkepala naga
kampak Naga Geni 212 namanya
senjata pamungkasnya Wiro Sableng
yang hebat
yang siap membasmi
orang orang jahat

Angka 212 memiliki makna
di dalam kehidupan
dalam diri manusia terdapat dua
unsur ingat duniawi dan Tuhan
segala yang ada di dalam dunia ini
terdiri atas pembagian
yang berlainan
namun merupakan pasangan
semuanya tak dapat terpisahkan

waaaaawwww...

Wiro Wiro Sableng
Sinto Sinto Gendeng
Wiro Murid Sableng
Sinto Guru Gendeng(2x)


Polling : Kalo menurut gw, kalo ada difilm kan lagi cocoknya yg membintangi wiro sableng adalah Vino G Bastian Anak Alm Bastian Tito. Bagaimana menurut Agan2 Dunia persilatan kaskus, Yes or No ?

Spoiler for Vino Pas ABG:




Wiro Sableng kaskus



Quote:Original Posted By pratama.putra




Penjelasan menarik Vino G Bastian Tentang Bokapnya

Spoiler for Penjelasan menarik Vino G Bastian Tentang Bokapnya:

Kalo dulu gue boleh memilih mungkin gue akan milih untuk dilahirkan oleh seorang ratu Inggris yang kimpoi sama world famous Rock n Roll legend, dan tinggal disebuah kastil di dataran Inggris Raya. Atau gue dilahirkan di sebuah keluarga mafia terkenal penerus dinasti Don Corleone. Sepertinya cukup cihuy juga! Hehe.. (tapi apa iya ratu Inggris bisa kimpoi sama rocker?)

Tapi seperti pikiran kebanyakan manusia bodoh jaman sekarang yang merasa dirinya lebih hebat dari Tuhan (gue gak join di club ini, lho), ternyata pilihan gue salah besar!!! Tuhan telah memilih seorang anak badung lahir dari rahim seorang supermom bernama Herna Deibby dan seorang Superdaddy bernama Bastian Tito, yang ternyata jauuuuh lebih hebat dari orang-orang yang gue sebut diatas. Dan gue bukan lahir di dataran Inggris raya melainkan di sebuah kota yang paling indah di dunia dengan segala kekacauan dan carut marutnya, Jakarta, the city of chaos.

Gue lahir sebagai anak bungsu dari 4 bersaudara. Gue boleh dibilang cukup deket dengan bokap. Mungkin karna gue anak laki paling kecil di keluarga, atau mungkin bokap udah curiga gue adalah anak yang harus dikasih warning extra karna ada tanda-tanda biang anarki dalam keluarga kelak.

Tapi yang jelas hampir semua yang ada di diri gue adalah pengaruh dari bokap.

Bokap berkesan dingin, keras, gak banyak ngomong ato basa-basi. Tapi kadang bokap juga suka becanda, ngeluarin joke-joke yang spontan. Walau kadang dengan muka lempeng gue harus menerka-nerka, berusaha keras menemukan dimana letak lucunya yaaa? Hehe.. just an oldschool joke.

Bokap juga tau kapan waktunya dia harus serius kapan waktunya bercanda. Mungkin itu yang ngebuat anak-anaknya segan dan menjadikannya sosok bokap yang luar biasa dalam keluarga. Semasa bokap hidup sampe dia almarhum 3 tahun lalu, dia lebih memposisikan dirinya sebagai seorang sahabat untuk berbagi. Tanpa bermaksud kurang ajar, gak jarang kita ngobrol dengan bahasa lo gue sama dia.

Bokap yang pertama ngenalin mobil sama gue. Mulai dari mobil-mobilan sampe mobil beneran. Bahkan ketika pertama kali gue belajar nyetir mobil, dialah yang orang pertama ada disamping gue. Meskipun pulang dengan spion kanan harus copot karna nyangkut di tiang .

Bokap juga suka travelling naek mobil ngajak nyokap dan anak-anaknya. Mungkin karna dulunya dia seorang perantau dari Sumatra kali ya. Kita pernah travelling ngelilingin pulau Jawa dengan modal sebuah peta.Dan kita juga sering nyasar entah kemana karna dia pake peta yang gak jelas dibuat tahun berapa. Rock n roll ajalah katanya..

Di sepanjang perjalanan bokap selalu menguasai tape mobil dengan memasang band-band idolanya seperti Elvis, The Beatles, Rolling Stones, sampai Koes Ploes, yang akhirnya nempel juga di otak gue. Di rumahpun dia suka masang musik itu keras-keras sambil ngajak nyokap gue dance ala Elvis didepan anak-anaknya. Biasanya kita cuma bisa senyum terpaksa karna malu sendiri ngeliatnya. Tapi yang paling parah kalo dia udah suka satu lagu, dia bisa ngerekam lagu itu ke satu kaset kosong side A dan side B dengan 1 lagu itu. Bayangin, cuma 1 lagu dalam 1 kaset full, oh tidaaaaaak!! Eeeddddaaaaan....!!

Secara gak langsung bokaplah yang ngenalin gue musik. Dia ngebeliin gue satu set alat band dan ngelesin gue drum karna dia liat gue tertarik sama musik. Begitu juga film. Dia sering ngajak gue ke bioskop nonton film kungfu, koboi, dan detektif. Kadang dengan handycam kesayangannya dia suka menjadikan nyokap dan anak-anaknya sebagai aktor dan aktris untuk film buatannya yang lalu diisi back sound musik dari band idolanya. Hasilnya, not bad sih. Walaupun saat itu gue ngerasa aneh aja ngeliat mahluk mirip gue ada di tv.

Tapi dibalik semua itu, bokap adalah penulis yang hebat. Sehebat tokoh-tokoh ciptaannya. Setidaknya itu kata orang-orang yang udah membacanya karya-karyanya. Dia juga pernah menjadi penerjemah novel James Bond 007 yang gak lain adalah idolanya. Dan dari si Agen 007 inilah dia terinspirasi untuk menciptakan sebuah karya masterpiecenya Wiro Sableng.

Dan gak mau kalah dengan idolanya 007, dia juga memakai kode 212 untuk tokoh cipataannya itu. Haha...kerrreen!! Wiro Sableng adalah tokoh superhero klasik yang gak sempurna. Dia bodoh, lugu, dan juga gila a.k.a sableng! Layaknya superhero lainnya dia hidup untuk memberantas kejahatan dan membela kebenaran.

Tapi menurut gue diliat dari kegilaan dan kebodohannya, Wiro lebih cocok dijulukin pendekar pembela 'kebeneran'. Ya kebeneran aja pas lagi ada kejahatan, kebeneran juga pas sang pendekar lewat hehe... (becanda loh, dad...)

Buat gue Wiro Sableng adalah superhero yang jauh lebih hebat dari superhero lainnya. Dia bukan cuma pahlawan dalam komik atau film, tapi dia juga pahlawan buat keluarga gue di kehidupan nyata. Dan pastinya, dia punya tatto (kode 212)!! Mana ada superhero pake tatto kecuali dia? Hehe.. Tapi bukan itu maksud gue kenapa Wiro Sableng berbeda, sejak SMA ketika bokap nulis serial Wiro Sableng, tokoh ini udah menjadi hero buat penyambung hidup bokap, membiayai sekolahnya dan adiknya, bahkan sampai dia bisa hijrah dan berkeluarga di Jakarta. Bokap emang menjadi tulang punggung keluarganya sejak Ayahnya meninggal waktu bokap masih kecil. Dari hasil menulis Wiro Sableng jugalah dia menyekolahkan anak-anaknya sampai lulus kuliah. Bokap adalah orang yang sangat menomer satukan pendidikan.

Bokap emang pekerja keras hingga akhir hayatnya. Sering banget gue kebangun tengah malem ngeliat bokap masih bekerja dibalik komputernya dengan setia ditemani istrinya yang cantik. Itulah yang ngebuat Wiro Sableng punya tempat tersendiri buat keluarga kami. Dia bukan superhero biasa.

Bagi kami dialah "The Real Hero".


Seperti judul yang diatas ini adalah part 1 cerita gue. Nanti gue akan lanjutin lagi. Yah, seperti cerita kebanyakan hubungan anak cowok sama bokapnya, gue sempet ngalamin juga berontak sama bokap gue. Tungguin ya geng!

Jelekku... makasih ya kamu udah bolehin aku nulis di blog kamu. It means a lot to me, Jels...
Luv you always...


Quote:Original Posted By hayangmodoleuy

Buat yang kangen film layar lebar wiro sableng ini ada info baru
Sheila Timothy dan Vino Bastian Siap Filmkan Wiro Sableng

Sumber : Marsya Timothi & Vino G Bastian Siap Memfilmkan Wiro Sableng  (hot.detik.com)
dan sialnya nama-nama jurus wirosableng terlihat asing bagi ane
sialnya lagi kagebunsin no jutsu,rasenggan,kagemane,gomu-gomu no basoka itu malah lebih familiar didengar.
bay de wey itu komik wiro sableng masih ada di pasaran gak?
Dulu waktu pulang sekolah sering nih nonton film ini
Quote:Original Posted By septiansendi
dan sialnya nama-nama jurus wirosableng terlihat asing bagi ane
sialnya lagi kagebunsin no jutsu,rasenggan,kagemane,gomu-gomu no basoka itu malah lebih familiar didengar.
bay de wey itu komik wiro sableng masih ada di pasaran gak?


ini novel serial gan
biasa beda generasi gan

ini ada agan 906 di trit Wiro Sableng 212 is Back!!!, bikin versi komik nya
trit komik wiro sableng  (www.kaskus.co.id)
Quote:Original Posted By zaf.lana
Dulu waktu pulang sekolah sering nih nonton film ini


ada yg satu generasi sama gw



Moga novel wiro sableng ini bisa dibikin versi komiknya

dari segi cerita ga kalah dengan naruto ataupun one piece
ane ngikutin yg episode di latanahsilam tuh gan. yang cowo pakek nama La- didepannya, klo cewe Luh-

ane kira 3 angka silang gan buat ntar maam
Quote:Original Posted By pratama.putra


ini novel serial gan
biasa beda generasi gan

ini ada agan 906 di trit Wiro Sableng 212 is Back!!!, bikin versi komik nya
trit komik wiro sableng  (www.kaskus.co.id)


oh nopel ya?
ane kira komik

oke gan tengkyu
komiknya gantung gan, pengarangnya udah gak ada, si vino bastian suruh nerusin gak mau
Quote:Original Posted By loner4nger
ane ngikutin yg episode di latanahsilam tuh gan. yang cowo pakek nama La- didepannya, klo cewe Luh-



Episode Latanahsilam (18 Episode) lumayan banyak serinya kalo yg bagian ini.
Quote:Original Posted By SCARAB666
komiknya gantung gan, pengarangnya udah gak ada, si vino bastian suruh nerusin gak mau


Novel serial gan

aya aya wae..... Wiro masuk kaskus
Quote:Original Posted By nokianokianokia
ane kira 3 angka silang gan buat ntar maam


moga tembus angkanya bro
Quote:Original Posted By Anshar

aya aya wae..... Wiro masuk kaskus


arena nostalgia kaskuser gaek
Quote:Original Posted By SCARAB666
komiknya gantung gan, pengarangnya udah gak ada, si vino bastian suruh nerusin gak mau


Quote:Original Posted By pratama.putra


Novel serial gan




walau sebatas fiksi ...tpi ane doyan juga ...

thanks atas pencerahan y gan...

jadi ngerti ane kpak 212..
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar