Pages


Jumat, 27 Maret 2015

Megakonstruksi Kelok 9 di Sumatera Barat.

Thread kali ini masih membahas tentang Sumatera Barat, kalau kemarin sudah ngomongin tentang budaya dan pantai pantai terindah di Sumatera Barat. sekarang saya mau menshare tentang Megakonstruksi Kelok 9 yang begitu fenomenal, kenapa dibilang fenomenal. karena Konstruksi ini baru diresmikan belum lama pada tahun 2013 dan pembangunan Jembatannya pun memakan waktu yang cukup panjang, mungkin karena menyedot dana yang sangat besar dari APBN. namun setelah selesai ternyata Jembatan ini menjadi salah satu ikon Megakonstruksi Sumatera Barat dan kebanggaan Pariwisata Indonesia. kenapa sih menjadi destinasi wisata, karena letak Jembatan Kelok 9 ini berada dikawasan lembah yang sangat indah, ada satu spot dimana kita bisa berhenti dan menikmati keindahan alam dan konstruksi secara bersamaan.


Jembatan Kelok 9. Jembatan yang dibangun menghubungkan antarlembah ini terletak di kawasan hutan suaka alam dengan panjang total jembatan 943 meter dan jalan penghubungnya sepanjang 2.089 meter. Dinamai Kelok Sembilan karena jalanan di daerah itu memiliki 9 belokan atau kelokan. Ruas jalannya sendiri tampak zig-zag menuruni lereng bukit dimana telah dibangun sejak zaman Hindia Belanda (1908-1914).


Jembatan Kelok 9 dibangun karena sebelumnya kondisi jalan di tempat tersebut sempit berkelok-kelok sehingga kendaraan besar harus berhenti dan bergantian melaluinya. Dengan hadirnya jembatan ini membuat jalur transportasi antardaerah bahkan antarprovinsi semakin lancar. Hal yang membanggakan, bahwa jembatan yang indah dan memsona ini merupakan karya anak bangsa dengan menggunakan konsep green construction serta memanfaatkan produksi dalam negeri. Jembatan Kelok 9 dibangun 2011 dan selesai pada 2013. Ketika diresmikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, jembatan ini dikatakan sebagai ikon konstruksi nasional yang monumental.


Kelok 9 atau Kelok Sembilan adalah ruas jalan berkelok yang terletak sekitar 30 km sebelah timur dari Kota Payakumbuh, Sumatera Baratmenuju Provinsi Riau. Jalan ini membentang sepanjang 300 meter di Jorong Aie Putiah, Nagari Sarilamak, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat dan merupakan bagian dari ruas jalan penghubung Lintas Tengah Sumatera dan Pantai Timur Sumatera. Jalan ini memiliki tikungan yang tajam dan lebar sekitar 5 meter, berbatasan dengan jurang, dan diapit oleh dua perbukitan di antara dua cagar alam: Cagar Alam Air Putih dan Cagar Alam Harau.


Di sekitar Jalan Kelok 9 saat ini telah dibangun jembatan layang sepanjang 2,5 km. Jembatan ini membentang meliuk-liuk menyusuri dua dinding bukit terjal dengan tinggi tiang-tiang beton bervariasi mencapai 58 meter. Terhitung, jembatan ini enam kali menyeberangi bolak balik bukit. Jembatan ini diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada Oktober 2013[3] meskipun telah beberapa kali dibuka untuk menunjang arus mudik lebaran dan penyelenggaraan Tour de Singkarak dua tahun sebelumnya.


Quote:Note :

buat yang ingin mengunjungi Jembatan Kelok 9 ini, buat anda yang memakai mobil plat selain Sumatera Barat diharap hati hati. karena saya perhatikan Pak Polisi menilang mobil diluar Plat Sumatera Barat, kalau Plat BA (Sumbar) hanya ditegur untuk tidak boleh parkir secara sembarangan. dan difoto foto diatas terlihat jelas konstruksi jembatan yang saya ambil dari foto udara, begitu ruwetnya kelok kelok yang ada di Jembatan ini, dan kenapa memakan biaya yang terlalu besar dan lama. ternyata jalan didaerah ini merupakan penghubung antara Sumatera Barat dan Provinsi Riau, yang kerap macet parah kalau weekend tiba dan lebaran tiba. oleh karena itu dibuatlah jembatan ini, yang bisa mengurai kemacetan parah jalur ini. yah semoga dengan adanya jembatan ini, pariwisata Riau dan Sumatera Barat semakin maju dan bisa meningkatkan perekenomonian dua provinsi besar di Sumatera ini.


Photography oleh Barry Kusuma (Travel Photographer).
www.alambudaya.com  (www.alambudaya.com) (Travel and Photography, Travel Journey from Barry Kusuma.)
http://instagram.com/barrykusuma (Inspiring Photos through the Lens)
www.barrykusuma.com  (www.barrykusuma.com) (Gallery Foto, dari Sabang sampai Merauke)
Follow my Twitter for Free Travel Tips @BarryKusuma  (twitter.com)
reserved info dari agan2..

Quote:Original Posted By joghankanyiu
ini jembatan dekat rumah ane gan, cuma berjarak 1 jam perjalanan (pangkalan). di tahun 2003-2008 ane melewatinya hampir tiap minggu.

kenapa dibuat berbelok?
karena jembatan ini menghubungkan jalan dari dasar sungai (air putiah) ke puncak bukit di sebelah kiri (dari arah payakumbuh/ lubuak bangku). elevasinya sekitar 150 meteran. kalau dibuat lurus, dengan jarak yg sempit (tak sampai 1 km) dipastikan tanjakannya sgt curam. gak bakal kuat ditembuh sama kendraan, terutama truk fuso dam bus.
notes: sama halnya dgn kelok sembilan yg lama (buatan kumpeni) jalannya dibuat zigzag, sampai sembilan kali belokan, dari bawah sampe puncak bukit.
kereeeen
konstruksi megah ditengah alam yang indah. dulu gue dah berkali-kali lewat sini tapi blom pernah sejak ada jembatan layang ini, dan lebaran kali ini pun gagal lagi kesana

btw, plat kendaraan Sumbar tu BA boz








----------------------------------------------------------------------------------
Temukan lebih banyak lagi destinasi wisata Nusantara disini:
Index Thread Forum Traveller Domestik  (kask.us)
Wajib dilewatin nih kalo menjelajah tanah Minang
Quote:Original Posted By dokumen
kereeeen
konstruksi megah ditengah alam yang indah. dulu gue dah berkali-kali lewat sini tapi blom pernah sejak ada jembatan layang ini, dan lebaran kali ini pun gagal lagi kesana

btw, plat kendaraan Sumbar tu BA boz



----------------------------------------------------------------------------------
Temukan lebih banyak lagi destinasi wisata Nusantara disini:
Index Thread Forum Traveller Domestik  (kask.us)


Hahaha iya2 bener..sip udah dikoreksi gan...
gan kalau diliat dr atas..itu kenapa ribet banget ya bangunannya..kenapa engga ditarik garis lurus aja jalannya, kan jadi engga ngabisini dana yg segitu gede jadinya..
di situ kalo hari biasa boleh gak yah bawa sepeda
bagus jembatannya
Kaya tempat track tamiya ya klo diliat dari atas, amazing road, hehe..
Quote:Original Posted By ciromobile
di situ kalo hari biasa boleh gak yah bawa sepeda


Setau ane boleh gan..motor aja boleh lewat kok.. Ditengah2 situ ada pos polisinya..ati2 kalau mau ngetem n berenti sembarangan ya..nanti bisa ditilang hehe
Quote:Original Posted By bheka


Setau ane boleh gan..motor aja boleh lewat kok.. Ditengah2 situ ada pos polisinya..ati2 kalau mau ngetem n berenti sembarangan ya..nanti bisa ditilang hehe


jadi gak boleh berenti di tengah dong om? padahal asik juga keknya kalo ngambil foto di tempat paling tinggi di kelok 9
ntu bikinnya brapa lama yah ? brapa duit ?
kira kira berapa menit gan nglewatin jalanan di kelok sembilan ini dari ujung sampe ujungnya lagi?
pembangunan yg pas, bisa mengurangi kemacetan dan kecelakaan di kelok 9,

di Nagreg dan Gentong (Tasik) masih berupa jalan pengurai kemacetan (by pass), semoga ada tol jd jalan lebih datar, sesuai sama ane yg supir pemula
mantep bener view nya om
keren keren keren!

cakep banget pemandangan yang dari atas itu
ni jembatan paling ajib seindonesia yang pernah ane liat
proyek multiyears ini gan, udah bertahun2 pembangunannya.
dulu hampir tiap 2 minggu sekali lewat nih jalan...


om bheka kasih tau spot ngambil fotonya dmn ya itu? siapa tau ane bisa berkunjung dan ikutan moto
Pageone ane tutup, view nya mantep banget, dengan pembangunan yang banyak menelan biaya, denger denger buat ngehancurinn batu batu gede2 disana, pake bom
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar