(www.kaskus.co.id) #STK_196
Quote:No Repsol Gan (www.kaskus.co.id)
Quote:Quote:
Spoiler for :
Pengertian Hipotesis
Hipotesis adalah jawaban sementara terhadap masalah yang masih bersifat praduga karena masih harus dibuktikan kebenarannya
Dunia sains dan fiksi ilmiah kadang kala berbenturan, terutama pada zaman dulu ketika batas2 antara fantasi dan fakta sepertinya kabur. Planet2 hipotetis ini buktinya, hanya bertahan pada tahap teori saja tanpa bisa dibuktikan keberadaannya. Bahkan hingga sekarang, ada banyak astronom yang berpendapat ada planet misterius di luar sana yang belum ditemukan manusia, bahkan di tata surya kita sendiri. Planet2 fantasi ini mungkin tak terdengar ilmiah, namun cocok sekali jika ente mencari inspirasi untuk membuat cerita berbau science-fiction.
Ane mengelola dari berbagai sumber dan
Inilah berbagai planet hipotetis yang ane yakin agan agan pada belum tahu.
Quote:Quote:1. Antichton (Counter-Earth)
Spoiler for :
Quote:Quote:Counter-Earth (anti-bumi) atau dalam bahasa Yunani “Antichton” merupakan sebuah planet hipotetis yang dikemukan oleh filsuf Yunani bernama Philolaus pada abad ke-4 SM dan kemudian didukung oleh ahli matematika Yunani yang terkenal, Phytagoras. Teori ini cukup bombastis sebab menyatakan bahwa bumi memiliki planet kembaran yang memiliki orbit yang sama dengan bumi, namun letaknya selalu berseberangan 180 derajat dengan bumi. Gambarannya, jika bumi berada di depan matahari, maka planet ini akan berada di belakang matahari.
Keberadaan planet ini menurut Phytagoras dapat menjelaskan bayangan hitam yang muncul saat gerhana bulan. Karena letaknya yang berseberangan, maka planet ini takkan pernah bisa dilihat dari bumi. Uniknya, karena jaraknya yang sama dengan matahari, planet ini diduga memiliki kehidupan yang sama persis dengan bumi, bahkan didiami manusia.
Keberadaan planet ini dalam astronomi modern jelas dapat dibantah, sebab berbagai pesawat luar angkasa yang dikirim ke Venus dan Mars sama sekali tak menangkap keberadaan planet ini. Namun planet dengan kehidupan mirip dengan bumi tentu mengundang imajinasi para penulis fiksi. Planet ini muncul dalam berbagai karya fiksi dengan berbagai nama seperti Krypton (yap, planet asalnya Superman), Terra-Nova, dan Hestia.
Quote:Quote:2. Phaeton
Spoiler for :
Quote:Quote:Phaeton merupakan planet yang diduga dahulu berada di antara Mars dan Jupiter, namun kemudian meledak dan pecahannya menjadi sabuk asteroid. Nama Phaeton sendiri berasal dari nama putra Helios, dewa matahari Yunani. Keberadaan Phaeton pertama kali dicetuskan oleh astronom Heinrich Wilhelm Matthaus Olbers pada 1802 untuk menjelaskan asal mula sabut asteroid di atara orbit Mars dan Jupiter. Namun keberadaan planet ini ditentang oleh para astronom modern sebab kemungkinan besar terbentuknya asteroid bersamaan dengan terbentuknya planet2 di tata surya.
Quote:Quote:3. Planet X (Persephone)
Spoiler for :
Quote:Quote:Keberadaan planet ke-10 setelah planet Pluto pertama kali dicetuskan oleh Percivall Lovell, seorang jutawan yang membiayai penemuan planet Pluto. Planet hipotetis ini sering disebut planet X (X merupakan simbol untuk angka 10 dalam abjad Romawi) atau Persephone, istri dari Pluto, dewa kematian. Pada 1848, Jacques Babinet menyatakan bahwa terdapat planet ke-10 di tata surya yang memiliki massa 12 kali massa Bumi yang ia namakan Hyperion.
Walaupun keberadaan planet raksasa di luar Pluto tak pernah ditemukan, akan tetapi beberapa objek lain yang disebut Trans-Neptunian Object memang diketahui keberadaannya. Di antaranya adalah planet2 kerdil seperti Eris, Sedna, Haumea, dan Makemake.
Quote:Quote:4. Tyche
Spoiler for :
Quote:Quote:Masih berkaitan dengan planet X, Tyche (dibaca “taiki”) merupakan planet hipotetis yang diduga mengorbit di luar Neptunus (setelah Pluto tidak lagi dikategorikan sebagai planet). Keberadaan Tyche diproposalkan oleh tiga ahli astrofisika asal University of Lousiana pada 1999, yakni John Matese, Patrick Whitman, dan Daniel Whitmire. Tyche diduga mengorbit dengan jarak 500 kali jarak Neptunus dan Matahari, serta memiliki 4 kali massa Jupiter. Planet ini, apabila benar2 ada, akan menjadi planet terbesar di tata surya kita. Nama Tyche sendiri berasal dari nama dewi keberuntungan Yunani.
Quote:Quote:5. Neith
Spoiler for :
Quote:Quote:Jika sejak tadi kita membicarakan planet, maka kali ini kita akan membicarakan bulan hipotetis. Neith adalah bulan hipotetis yang diduga mengorbit Venus. Keberadaan Neith pertama kali dicetuskan oleh astronom Giovani Cassini pada 1672. Cassini sendiri bukanlah astronom abal-abal, melainkan ilmuwan terkemuka yang mendapatkan pengakuan setelah menemukan satelit2 Saturnus. Akan tetapi hingga kini keberadaan Neith tak pernah bisa dibuktikan. Nama Neith sendiri berasal dari nama dewi dalam mitologi Mesir.
Quote:Quote:6. Lilith
Spoiler for :
Quote:Quote:Nah, ini nih yang seru. Pernahkah kalian berpikir bahwa planet kita mungkin memiliki dua bulan. Ide ini terdengar bombastis dan telah menjadi bahan pemikiran para ilmuwan selama ratusan tahun. Klaim adanya bulan kedua yang mengorbit Bumi pertama kali dicetuskan oleh astronom dari Touluse University, Prancis bernama Frederic Petit pada 1846 yang kemudian diperkuat oleh ilmuwan asal Hamburg bernama Goerg Waltemath pada 1898. Waltemath sendiri sampai menggambarkan bahwa bulan kedua tersebut memiliki diameter 700 km dan mengorbit 1 juta km dari Bumi, serta membutuhkan 119 – 177 hari untuk mengelilingi Bumi.
Pada 1918, astrolog Walter Gornold memberi nama bulan tersebut Lilith, seusai nama wanita pertama yang diciptakan menurut mitologi Yahudi. Konon, Lilith diciptakan bersama dengan Adam dari tanah. Namun karena tak mau tunduk pada suaminya, Lilith diusir dari Firdaus dan keberadaannya digantikan oleh Eva yang diciptakan dari tulang rusuk Adam.
Apa benar Bumi memiliki dua bulan? Jika tidak, lalu objek2 apa yang diamati para astronom2 tersebut sehingga merka menyangka Bumi memiliki beberapa bulan? Banyak yang beranggapan apa yang mereka lihat sebenarnya asteroid atau meteorit yang melintas, bukan bulan yang sesungguhnya.
Quote:Quote:7. Vulcan
Spoiler for :
Quote:Quote:Vulcan di sini bukanlah planet asal Spock dari film Star Trek, melainkan planet hipotetis yang diduga mengorbit di antara Merkurius dan Matahari, menjadikannya planet pertama dalam tata surya. Keberadaan planet ini pertama kali dicetuskan pada 1859 untuk menjelaskan kenaehan alam orbit Merkurius yang tak bisa dijelaskan dengan Hukum Newton. Namun keberadaan planet ini ditolak mentah2 setelah dapat dibuktikan bahwa anomali itu dapat dijelaskan dengan mudah menggunakan Hukum Relativitas Einsten.
Quote:Quote:8. Theia
Spoiler for :
Quote:Quote:Di antara planet2 “dongeng” dalam list ini, hanya planet inilah yang keberadaannya dapat diterima dengan logis oleh para ilmuwan modern untuk menjelaskan asal muasal Bulan. Theia merupakan planet yang yang menurut teori pernah bersanding dengan Bumi di tata surya namun kemudian menabrak planet tercinta kita ini sekitar 4.500 milyar tahun yang lalu. Walaupun tabrakan Theia tak sampai menghancurleburkan Bumi, namun pecahan dari Bumi bersama dengan sisa-sisa planet tersebut kemudian bergabung membentuk Bulan, satelit Bumi yang kita kenal sekarang. Tak heran, nama Theia sendiri dalam mitologi Romawi adalah ibu dari Selena, dewi Bulan.
Quote:Quote:9. Rogue Planet
Spoiler for :
Quote:Quote:Planet Rogue merupakan istilah yang diberikan (terutama dalam fiksi ilmiah) bagi planet d luar tata surya kita yang kemudian masuk karena tertarik gaya gravitasi Matahari hingga akhirnya menabrak Bumi. Tentu saja planet Rogue yang paling terkenal adalah Nibiru, yang terkenal berkat desas-desus kiamat 2013.
Quote:Quote:10. Nemesis
Spoiler for :
Quote:Quote:Sebagai pamungkas top ten kali ini, ane akan memberikan hipotesis aneh yang menyatakan bahwa tata surya kita ini sebenarnya memiliki dua matahari. Menurut teori fisikawan Richard A. Muller yang dicetuskan pada 1984, setiap 26 juta tahun sekali, sebuah bintang bernama Nemesis akan melewati tata surya kita, kemudian gaya gravitasinya akan mengubah orbit asteroid2 hingga akhirnya mereka menabrak Bumi. Bintang ini menurut Muller merupakan penyebab jatuhnya asteroid yang memusnahkan dinoasurus jutaan tahun lalu. Cukup menghebohkan bukan teorinya?
Quote:Quote:BONUS :
Quote:Quote:Apsintus (Wormwood)
Spoiler for :
Quote:Quote:Bintang ini mungkin tak asing lagi bagi para penganut Kristiani, sebab muncul dalam Kitab Wahyu <== Nama ane (Revelation), kitab terakhir dalam kitab suci agama Kristen yang meramalkan tentang kiamat. Menurut kitab ini, setelah malaikat ketiga meniup sangkakala, sebuah bintang bernama Apsintus akan jatuh ke Bumi, menyebabkan 1/3 dari air yang ada di Bumi menjadi pahit dan banyak orang akan mati sebagai akibatnya. Banyak yang menduga bintang Apsintus sebenarnya adalah komet atau asteroid yang akan menabrak bumi dan tampak bercahaya seperti bintang karena terbakar saat memasuki atmosfer. Panas yang ditimbulkan akibat tabrakan ini akan menyebabkan reaksi antara oksigen dan nitrogen yang akan menghasilkan hujan asam yang selanjutnya akan meracuni sumber2 air. Nama “Apsintus” sendiri diduga berasal dari nama tanaman herbal Artemisia absinthium yang memiliki rasa pahit.
Spoiler for :
Quote: Nah, sekian dulu ulasan ane tentang planet2 dan bintang hipotetis yang pernah muncul dalam sejarah astronomi kita. Terserah agan agan pada mau percaya atau enggak karena alam semesta kita sangatlah luas dan hampir tak mungkin bagi kita untuk mengetahui segala isinya.
Semoga bermanfaat ya gan
(www.waldvogel.com)
(thiaoouba.com)
(en.wikipedia.org)
(beforeitsnews.com)
(www.phenomena.org.uk)
(www.astro.com)
(www.kaskus.co.id)
(docs.google.com)
(www.kaskus.co.id)
Spoiler for Jangan Dibuka:
Quote:Spesial Trit Ane Yang Lain Buat Agan Yang Doyan Ilmu Pengetahuan
Beginilah Jika Matahari Diganti Dengan Bintang Lain!!! (www.kaskus.co.id)HT#7
Tempat yang Se-Misterius Segitiga Bermuda! (www.kaskus.co.id)HT#11
Pelabuhan Antariksa Komersial Pertama di Dunia ! (www.kaskus.co.id)HT#12
Berimajinasi Tentang Kota Di Masa Depan (www.kaskus.co.id)HT#13
Kapal selam militer tidak seindah yang dibayangkan! (www.kaskus.co.id)HT#16
Inilah, Fakta Letusan Tambora dan Dampaknya Bagi Dunia! (www.kaskus.co.id)HT#17
Misteri Letusan Gunung Toba, satu-satunya Supervolcano di Indonesia (www.kaskus.co.id)HT#18
Akankah Seperti Ini Sosok Bumi Di Masa Depan (www.kaskus.co.id)HT#19
Super Saturnus Dengan Cincin Super Besar!!! (www.kaskus.co.id)
Final Boss Berukuran Besar Di Game (www.kaskus.co.id)
Beginilah Jika Matahari Diganti Dengan Bintang Lain!!! (www.kaskus.co.id)HT#7
Tempat yang Se-Misterius Segitiga Bermuda! (www.kaskus.co.id)HT#11
Pelabuhan Antariksa Komersial Pertama di Dunia ! (www.kaskus.co.id)HT#12
Berimajinasi Tentang Kota Di Masa Depan (www.kaskus.co.id)HT#13
Kapal selam militer tidak seindah yang dibayangkan! (www.kaskus.co.id)HT#16
Inilah, Fakta Letusan Tambora dan Dampaknya Bagi Dunia! (www.kaskus.co.id)HT#17
Misteri Letusan Gunung Toba, satu-satunya Supervolcano di Indonesia (www.kaskus.co.id)HT#18
Akankah Seperti Ini Sosok Bumi Di Masa Depan (www.kaskus.co.id)HT#19
Super Saturnus Dengan Cincin Super Besar!!! (www.kaskus.co.id)
Final Boss Berukuran Besar Di Game (www.kaskus.co.id)
Jadi masih sekedar dugaan aja yak
Yang nggak kita ketahui ternyata masih banyak
Lumayan masuk akal hipotesis nya gan
namanya asing semua
planet pandora ga ada gan??
Quote:Original Posted By zedaefide ►
Jadi masih sekedar dugaan aja yak
Yo agan antara benar dan hanya sebatas fiksi, namun masih diselidiki lebih lanjut
Quote:Original Posted By imamsairofih ►
Yang nggak kita ketahui ternyata masih banyak
memang gan, betapa luasnya alam semesta
Quote:Original Posted By MinoriAichino ►
Lumayan masuk akal hipotesis nya gan
masih dalam nalar manusia gan
Jadi masih sekedar dugaan aja yak
Yo agan antara benar dan hanya sebatas fiksi, namun masih diselidiki lebih lanjut
Quote:Original Posted By imamsairofih ►
Yang nggak kita ketahui ternyata masih banyak
memang gan, betapa luasnya alam semesta
Quote:Original Posted By MinoriAichino ►
Lumayan masuk akal hipotesis nya gan
masih dalam nalar manusia gan
Quote:Original Posted By rintik.hujan28 ►
namanya asing semua
ini nama nama mitologi yunani semua gan
Quote:Original Posted By elharits ►
planet pandora ga ada gan??
deket planet bekasi gan
namanya asing semua
ini nama nama mitologi yunani semua gan
Quote:Original Posted By elharits ►
planet pandora ga ada gan??
deket planet bekasi gan
wahh baru tahu ane gan, ane demen nih sm misteri-misteri yg belum terungkap kaya planet hipotesis kaya gini
wuih keren keren gan
nyimak
nyimak
gan ane mo nanya, klo planet bekasi bener-bener ada gk ?
viss
viss
jadi masih pradugaan ya
hanya waktu yg bisa menjawab!
wah kedemenan ane bnget soal planet2 gini
Quote:Original Posted By eqpadarex ►
gan ane mo nanya, klo planet bekasi bener-bener ada gk ?
viss
mungkin planet hipotesis gan
gan ane mo nanya, klo planet bekasi bener-bener ada gk ?
viss
mungkin planet hipotesis gan
Namanya aja hipotesis gan, jadi ya mash dugaan doang but nice trit
Quote:Original Posted By skrillers19 ►
Namanya aja hipotesis gan, jadi ya mash dugaan doang but nice trit
ya gan masih jadi sebuah misteri
tapi ada juga yang sudah bisa di klaim benar keberadaannya
Namanya aja hipotesis gan, jadi ya mash dugaan doang but nice trit
ya gan masih jadi sebuah misteri
tapi ada juga yang sudah bisa di klaim benar keberadaannya
namanya banyak yg aneh gan
Via: Kaskus.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar