Pages


Selasa, 10 November 2015

Game fighting 3D arcade tahun 90-an yg keren!! (gamer 90an masuk dong..)


Quote:Quote:Game fighting dengan konsep 3D (3 Dimensi) sebenarnya telah lama muncul bahkan kemunculannya hanya berselang beberapa tahun saat game fighting 2D merajai berbagai mesin arcade. Tahun 1993, Sega dengan Virtua Fighter berusaha menggebrak pasar game fighting 2D yang saat itu hanya dikuasai dua developer, SNK dan Capcom. Walau secara graphic sangat luar biasa waktu itu, tetapi konsep 3D masih kurang diminati oleh kalangan gamer yang masih nyaman dengan render 2D, meskipun sequelnya, Virtua Fighter 2 muncul setahun kemudian. Tetapi hal tersebut tidak menghalangi beberapa developer lain untuk mencoba peruntungan, karena mereka melihat 3D merupakan konsep game fighting di masa depan. Sehingga bermunculan berbagai judul game fighting 3D, walaupun jumlahnya tidak semasif versi 2D. Berikut beberapa judul game fighting 3D yang sempat populer di era 90-an (and ya know who's the number one ).

Quote:10. Battle Arena Toshinden 2 (1995)Developer: Tamsoft
Publisher: Capcom
Quote:Bisa dibilang game ini merupakan game fighting 3D pertama yang berbasis senjata. Toshinden diluncurkan bertujuan untuk "membunuh" Virtua Fighter 2 milik Sega yang lambat laun mulai mendapatkan kepopuleran. Sayangnya, walaupun menggunakan battle system ala game fighting 2D seperti gerakan karakternya yang cepat dan fitur desperation move ala serial The King Of Fighters, nyatanya game ini perlahan mulai tenggelam popularitasnya saat game fighting 3D lain seperti Tekken mulai bermunculan. Tetapi hal tersebut tidak menghalangi sang developer untuk meluncurkan beberapa sequelnya. Walaupun minim sambutan, game ini merupakan tonggak awal dari game fighting 3D berbasis senjata.


Quote:9. Fighting Vipers (1995)Developer: Sega AM2
Publisher: Sega
Quote:
Satu lagi produk Sega yang sebelumnya populer dengan Virtua Fighter-nya. Secara gameplay Fighting Vipers merupakan pengembangan dari Virtua Fighters karena mengadopsi sistem battle yang hampir mirip. Bedanya para karakter di game ini dilengkapi dengan armor pelindung, yang bisa hancur jika terlalu sering menerima damage. Damage akan meningkat jika armor tersebut hancur. Sistem ring-out juga diperbaiki, dengan menambahkan pagar disekeliling arena. Game ini lumayan sukses sehingga sequelnya, Fighting Vipers 2 meluncur tahun 1998.


Quote:8. Street Fighter EX (1996)Developer: Arika
Publisher: Capcom
Quote:
Capcom, yang selama ini identik dengan game-game fighting 2D, sepertinya mencoba peruntungan dengan merilis versi polygon dari Street Fighter yang berjudul Street Fighter EX. Gameplay-nya bisa dibilang khas Street Fighter dan ditambah lagi beberapa fitur dari seri Street Fighter sebelumnya terutama seri Alpha juga disematkan di game ini, sehingga player yang sudah terbiasa dengan versi 2D tidak akan begitu kesulitan memainkannya. Graphicnya walau masih kotak-kotak tapi terkesan halus dan smooth. Sayangnya, game ini hanya menyadiakan 10 playable character, terhitung sedikit untuk ukuran game Street Fighter. Game ini mendapatkan tanggapan positif, sehingga sequelnya meluncur 2 tahun kemudian.


Quote:7. Rival Schools: United by Fate (1997)Developer: Capcom
Publisher: Capcom
Quote:
Game ini sebenarnya mempunyai tema yang agak unik kalo tidak boleh dibilang kontroversial, yaitu pertarungan murid dan guru antar sekolah. Walaupun mempunyai konsep yang mungkin menurut para orang tua tidak mendidik, tetapi secara gameplay game ini cukup menyenangkan. Seperti layaknya game-game fighting 2D keluaran Capcom, gerakan karakter sangat luwes dengan berbagai jurus combo yang sangat mudah dipelajari. Bahkan game ini juga mengadopsi beberapa fitur milik Street Fighter Alpha, seperti Alpha Cancel dan Alpha Counter sehingga mudah dikuasai oleh para penggemar game fighting 2D Capcom. Sayangnya game sekeren ini tidak diteruskan lagi oleh Capcom...why Capcom..why..??


Quote:6. Soul Edge (1995)Developer: Namco
Publisher: Namco
Quote:
Merupakan game weapon-based 3D fighting keluaran Namco (sebelum merger dengan Bandai). Berbeda dengan Battle Arena Toshinden, Soul Edge justru mendapat sambutan hangat dari para gamer. Gameplay yang simple, graphic yang memukau serta jurus combo para karakter yang cukup bervariasi membuat game ini jauh dari kata membosankan. Namco kemudian merilis Soul Edge ver.II, yang merupakan seri update dari game awalnya. Ada beberapa perubahan dan perbaikan minor disini, seperti tingkat kesulitan yang lebih rendah, perbaikan disisi gameplay dan penambahan karakter seperti Hwang (semacam kembaran Mitsurugi) dan sang boss yang kini playable, Cervantes.


Quote:5. Virtua Fighter (1993)Developer: Sega AM2
Publisher: Sega
Quote:
Virtua Fighter bisa dibilang merupakan tonggak dari era game fighting 3D, baik di mesin arcade maupun konsol rumahan. Gameplay masih simple dan graphic yang kotak-kotak. Hanya ada tiga tombol action yang tersedia yaitu punch, kick dan block. Meskipun sangat simple, gameplay Virtua Fighter menjadi dasar inspirasi bagi beberapa developer lain untuk merilis game sejenis seperti sistem combo dan ring out. Sayangnya, saat dirilis, game ini belum mampu menarik minta para gamer yang masih nyaman dengan game fighting 2D. Saat beberapa sequelnya dirilis kemudian juga mengalami nasib serupa karena juga kalah bersaing dengan game fighting 3D rilisan developer lain.


Quote:4. Bloody Roar: Hyper Beast Duel (1997)Developer: Eighting
Publisher: Virgin Interactive, Hudson Soft
Quote:
Game ini menawarkan konsep yang unik dibanding game fighting 3D sejenis lainnya. Yup!! Beast Mode!! Para karakter memiliki ability bernama Zoanthrope, yang bisa mengubah dirinya menjadi binatang buas. Kecepatan dan damage masing-masing karakter meningkat drastis saat memasuki Beast Mode. Konsep unik yang berhasil dieksekusi dengan baik, sehingga game ini begitu adiktif dan menyenangkan untuk dimainkan. Graphic yang halus, gerakan karakter yang lincah serta jurus combo dan special yang mudah dipelajari membuat game ini mendapat berbagai respon positif dari berbagai situs game ternama. Sequelnya, Bloody Roar II: Bringer of The New Age meluncur dua tahun kemudian.


Quote:3. Dead or Alive (1996)Developer: Team Ninja
Publisher: Tecmo
Quote:
Mungkin banyak yang belum tahu kalau seri Dead or Alive awalnya ditujukan sebagai seri spin-off dari serial Ninja Gaiden. Hal ini bisa dilihat dengan dijadikannya Ryu Hayabusha menjadi karakter reguler yang selalu muncul di tiap seri. Tetapi tentu saja para gamer tidak akan sempat memperhatikan hal itu karena lebih terpaku pada hal non teknis lainnya. Yeah right! Seri Dead or Alive terkenal dengan para karakter ceweknya yang busty dan bouncing. Walaupun dari segi gameplay terhitung sangat menyenangkan dengan berbagai variasi combo yang mudah dikuasai serta sistem counternya yang keren, tapi ternyata memang bukan hal itu nilai jual game ini. Sequelnya, Dead or Alive 2 meluncur tiga tahun kemudian.


Quote:2. Soul Calibur (1998)Developer: Project Soul
Publisher: Namco
Quote:
Game ini merupakan sequel langsung dari Soul Edge. Gameplaynya masih sama dengan Soul Edge, yaitu weapon-based 3D fighting game, dengan peningkatan graphic, jumlah karakter yang lebih banyak dan sistem pertarungan yang jauh lebih dinamis dengan penambahan berbagai fitur baru. Yang paling mencolok adalah sistem 8-way-run, yang memungkinkan gerakan karakter lebih bebas dan lebih mudah menghindari serangan. Game ini mendapatkan berbagai kritik positif dari gamer maupun situs game ternama. Bahkan Gamespot berani memberi nilai sempurna 10/10 dan banyak yang setuju bahwa game ini layak dinobatkan sebagai salah satu game fighting terbaik yang pernah ada.


Quote:1. Tekken 3 (1997)Developer: Namco
Publisher: Namco
Quote:
Seri Tekken pertama kali dirilis pada tahun 1994 sebagai pijakan awal Namco mengadu nasib di genre 3D fighting, dan diikuti dengan beberapa sequelnya. Tetapi tidak dapat dibantah bahwa seri ke-3 merupakan seri paling populer dari semua seri Tekken yang ada. Dibanding seri sebelumnya, Tekken 3 mengalami perombakan graphic yang drastis, gerakan karakter yang lebih lincah dan variasi kombo yang sangat banyak. Desain karakter yang beragam berikut dengan disiplin beladiri khas dari berbagai negara membuat game ini bagai candu yang luar biasa adiktif. Bahkan, saat dirilis, game ini langsung merajai berbagai arena permainan arcade, dan dianggap sebagai game fighting 3D terbaik saat itu, dengan skor Gamespot 9.9/10 dan skor Metacritics 96/100, poin tertinggi yang yang belum pernah dicapai game fighting manapun.


Quote:Quote:Nah, itu tadi beberapa game-game fighting 3D arcade yang cukup populer sekitar tahun 90-an. Mungkin dari kuantitas tidak sebanyak game fighting 2D, bisa dikarenakan teknologi render 3D masih tergolong baru kala itu sehingga masih sedikit developer yang menerapkannya. Jika ada yang mau menambahkan, kalo cocok, bakal ane masukkan pejwan. TS menerima segala masukan dan saran. Terima kasih atas kunjungannya dan sampai jumpa di trit ane selanjutnya.

Quote:Sumur:
http://retro-sanctuary.com/3D-Fighti...es-page-1.html
https://en.wikipedia.org



Quote:Original Posted By FernanDeth
Game Fighting 3D kesukaan ane:

Power Stone
Game fighting yg penuh strategi untuk Dreamcast.
Spoiler for Power Stone:





Terus tidak ketinggalan Super Smash Bros Nintendo 64, cocok buat dimainin rame2.
Spoiler for Super Smash Bros:





kalo agan berkenan, bisa kunjungi trit ane yang laen dan dijamin tiada copas diantara kita:
Quote:Trit ane yang HT (Hot Thread)
Tentang game:
Game-game adaptasi film Hollywood yang (lumayan) keren..!!
Ini nih kumpulan JRPG (Japan Role Playing Games) yang keren di Playstation..!!
Game-game tentang bencana wabah Zombie yang keren abiss..!!
Deretan pedang keren nan legendaris yang ada di game
Game-game fighting 2D (2 dimensi) tahun 90-an yang keren!!
Senapan mesin (machine gun) yang populer di game-game modern military shooter
Jagoan-jagoan game yang punya skill maling tingkat dewa..!!
Game-game balap mobil anti-mainstream (gak cuma ngegas doang)..!!
Game-game beat 'em up (bak-bik-buk) arcade ding-dong yang ngabisin banyak koin!!
Bosen sama Call of Duty & Battlefield? Coba game-game military shooter ini gan...
Soundtrack game-game Playstation paling memorable (gamer 90an masuk dong..)
Game-game Jurassic Park yang keren (game Jurassic World juga ada lho..!!)
Kangen sama game petualangan jadul? Coba game-game keren ini gan..!!
[AWASS..!!] Inilah tokoh-tokoh game yang sangat kejam, sadis dan brutal..!!
Game-game horor yang dijamin bikin ente ngompol di celana..!!
Cerita dalam The King of Fighters [persembahan buat teman-teman fanboy KOF]
Tindakan KDRT yang sering dilakukan para gamer
Kisah dalam serial Fatal Fury (khusus buat para fanboy)
Tentang movies & anime:
Para monster di film Hollywood yang sadis, kejam, brutal, suka makan orang
Profil karakter Kura-Kura Ninja (TMNT) versi komik (lebih komplit dan sadis!)
[TOP!!] Soundtrack-soundtrack film paling indah dan keren yang tak lekang oleh waktu
Para jagoan film action yang punya skill tempur tingkat dewa..!!
Ini nih yang bikin para penjahat di film kalah mulu (bego tingkat dewa..!!)
Para penjahat di film yang lebih keren dari jagoannya..!! (ada Mad Dog lho)
Film-film adaptasi game ini bukan bikinan Hollywood [TAPI KEREEN...!!!]
Tokoh utama adalah tokoh paling kejam di film. Ini buktinya..!!
Film-film dar-der-dor Hongkong (mandarin) jadul yg keren!
(SADIS) Inilah para jagoan film yg paling bnyk membunuh - killcount > 75
Para tokoh anime ini jarang banget tersenyum. (sariawan akut kali ya...)
Tentang hal-hal lain:
Lagu-lagu bertema sepakbola yang keren (maniak sepakbola masuk!!)
Inikah yang kita rasakan jika kehilangan rekan kerja (meninggal..)
Hal-hal yang bisa bikin hari libur kita berantakan.
Ini nih tipe-tipe thread (trit) di Lounge Kaskus. (ente suka yang mana?)
Smartphone lokal mudah rusak? Tidak! Jika tahu cara merawatnya
Quote:Trit ane yang GHT (Gagal Hot Thread)
Para Komika peserta SUCI (Stand-up Comedy Indonesia) yang lucu abiss!!
Sebuah kisah antara sang pemilik toko dan gelandangan (sangat menyentuh gan..)
Kumpulan captcha paling susah. (ente bisa mecahin nggak?)
Para jagoan cewek di game yang kostumnya kurang bahan.
Lelaki sejati itu menghormati wanita (MAHO DILARANG MASUK..!!)
tekken gak ada ya
udah jadi hate aja, ganteng bet dah gw
Queen of fighter gan...

Grafiknya greget bener
Quote:Original Posted By parasyte
PERTAMAX DAN SALAM TAMPAN SUDAH GUE BIKIN RING OUT..!!!!!


Salam 2 jari
Threadnya bagus , tinggal kita mau rate apa enggak

Rate dari ngutang
Rate dari malak rakyat
Rate dari mana lagi
Hhaha jd nostalgia
dulu tiap nyewa ps sama temen pasti maen nya bloody roar gan







bloody roooaaaaaaaar
dulu liat bloody roar terasa keren banget, bisa berubah ubah jadi hewan
Quote:Original Posted By adhyzone
tekken gak ada ya


sekarang udah ada dong ,
boleh rate 5 laaah
Quote:Original Posted By kamujahat21


Salam 2 jari
Threadnya bagus , tinggal kita mau rate apa enggak

Rate dari ngutang
Rate dari malak rakyat
Rate dari mana lagi


idih .... ntar dikarungin lho
rate 5 dulu gih
Quote:Original Posted By parasyte


idih .... ntar dikarungin lho
rate 5 dulu gih


Emang ane salah apa
Tekken ane pling demen gan, ane tamatin ampe kmpul smua char nya dl
Download ah moga bisa di maenin di android lewat ePSXe, sekedar buat nostalgia
dragon ball gt n mortal kombat 4
Quote:Original Posted By kamujahat21


Emang ane salah apa


ah enggak kok cyiiin

ente kan selama ini baek hati dan gak sombong
Quote:Original Posted By parasyte


ah enggak kok cyiiin

ente kan selama ini baek hati dan gak sombong


Kalo sombong ama jahat itu cuma pemberitaan media, media aja yg terlalu sewot, bulan kemaren apanya yg meroket

Mau saya roket kamu, atau mau dikasih 80 rebu dollar
Quote:Original Posted By kamujahat21


Kalo sombong ama jahat itu cuma pemberitaan media, media aja yg terlalu sewot, bulan kemaren apanya yg meroket

Mau saya roket kamu, atau mau dikasih 80 rebu dollar


ampuuuunnn, ane jangan diroket.......

Pengalaman ane klo game 3D gitu agak susah gan.
Nyerang gk mesti kena, beda sama yg 2D.
Tapi secara grafis lebih keren..


Digembok dan diamankan.
Via: Kaskus.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar