JANGAN LUPA SHARE & RATE 5
Quote:
Gong Xi Fa Cai !! Xin Nian Kuai Le. Zhù Ni Shenti Jiànkäng, Quanjiä Xingfu, Wànshì Ruyì
Quote:

Gong Xi Fa Cai 2567! Kaskuser, tak terasa hari ini udah IMLEK
Tahun Baru Imlek merupakan salah satu momen yang sangat menyenangkan bagi ane.. Bukan hanya karena ane dapat berkumpul dengan keluarga besar, namun juga karena saat merayakan tahun baru Imlek, kami akan makan" bersama
Eh ngomong2 soal makan btw kali ini ane mau bahas soal makanan wajib yg biasa ane santap waktu perayaan imlek.. beberapa diantaranya..
1. Siu Mie (Mie Panjang)
Quote:
Siu Mie adalah makanan yang wajib hadir saat malam tahun baru Imlek. Siu Mie memiliki bentuk panjang dengan tekstur kenyal dan rasa yang gurih. Siu mie menjadi simbol panjang umur, kebahagiaan, dan rejeki yang melimpah. Cara menyantapnya pun haruslah dimakan secara utuh hingga ujung terakhir mie. Siu mie ini sebenarnya sama seperti mie goreng pada umumnya, namun isiannya sangat lengkap. Isian siu mie antara lain: sawi, kol, udang, cumi, bakso, irisan daging ayam, dan bisa juga sosis.
2. Ayam, ikan, dan babi
Quote:
menu ikan untuk Imlek
Daging ayam, ikan, dan babi merupakan hidangan yang kerap hadir dalam sajian Imlek. Ketiga daging ini disajikan sebagai lambang agar orang yang menyantapnya tidak memiliki sifat ketiga hewan tersebut. Babi memiliki sifat pemalas dan ayam bersifat serakah. Sementara ikan memiliki dualism makna. Di satu sisi, sisiknya disandingkan dengan ular yang jahat, sementara di sisi lain ikan pun menjadi lambang rejeki dan keberuntungan. Hidangan ayam dan ikan harus disajikan secara utuh sebagai simbol keutuhan dan kemakmuran yang berlimpah.
3. Teh Telur
Quote:
Teh telur (tea leaf egg ) mungkin terdengar aneh di telinga kita, namun teh telur yang dapat menambah stamina ini rasanya enak! Telur direbus hingga setengah matang, lalu cangkangnya diretakkan sehingga teh yang telah dicampur kecap asin pun merembes masuk ke dalam telur. Selain kecap asin, teh juga dicampur dengan kayu manis dan lada hitam. Wanginya harum dengan citarasa asin yang khas. Teh telur ini melambangkan kesuburan. Kalo yg ini ane blom pernah cobain
4. Yusheng
Quote:
Yusheng atau yee sang merupakan sajian Imlek berupa salad ikan segar yang ditambah irisan sayuran segar seperti lobak dan wortel. Ikan yang digunakan adalah ikan tuna atau salmon yang direndam campuran minyak goreng, minyak wijen, dan merica. Sementara saus yusheng terbuat dari campuran minyak wijen dengan saus buah prem, gula pasir dan kayu manis. Menurut tradisi, ketika diaduk dengan saus, ikan dan sayuran harus diangkat tinggi-tinggi di atas piring. Semakin tinggi yusheng terangkat, dipercayai peruntungan pada tahun yang baru pun semakin baik. Yusheng diaduk bersama-sama oleh orang yang duduk satu meja sambil saling mengucapkan selamat tahun baru Imlek. Tradisi mengaduk yusheng dan mengangkatnya tinggi-tinggi disebut lo hei.
5. Jiaozi
Quote:

Menu “jiaozi” mungkin masih asing di telinga Kaskuser. Jiaozi – yang juga dikenal sebagai Kuo Tie – merupakan pangsit yang diisi daging babi, sayuran, dan udang cincang. Bentuk bulat jiaozi mirip dengan uang cina kuno sehingga jiaozi pun menjadi simbol kelimpahan rejeki. Jiaozi juga melambangkan kebersamaan karena disantap bersama-sama seluruh keluarga.
6. Kue keranjang
Quote:
Kue keranjang (Nian Gao) hanya dibuat setahun sekali menjelang Imlek. Penganan yang terbuat dari tepung ketan dan gula merah ini memiliki rasa manis dengan tekstur lengket. Secara adat, kue keranjang yang juga sering disebut dodol cina ini digunakan untuk upacaya sembahyang leluhur. Kue keranjang memiliki bentuk bulat sebagai harapan keluarga dapat terus bersatu, rukun dan bulat tekad dalam menghadapi tahun yang akan datang. Kue keranjang sering disusun tinggi atau bertingkat. Makin ke atas ukurannya makin kecil. Hal ini melambangkan peningkatan rejeki atau kemakmuran. Teksturnya yang lengket juga menjadi simbol agar keluarga menjadi semakin lengket (akrab). Biasanya bagian puncaknya ditaruh kue mangkok merah yang melambangkan rejeki yang semakin mekar. Selain disajikan langsung, kue keranjang dapat disajikan dengan cara digoreng dengan tepung terigu dan telur. Dapat juga dikukus dan dimakan hangat-hangat dengan kelapa parut. Kalo ane makannya digoreng tepung
7. Lapis Legit
Quote:
Karena terdiri dari lapisan-lapisan, maka kue lapis legit menjadi simbol rejeki yang berlapis-lapis di tahun yang akan datang sehingga dapat merasakan hidup yang lebih manis atau legit. Kue ini rasanya memang sangat legit karena seloyang lapis legit dibuat dari 40 butir kuning telur, mentega, gula halus, susu, dan bumbu spekkoek .
8. Jeruk Mandarin
Quote:
Jeruk mandarin menjadi salah satu sajian Imlek yang wajib ada. Sebisa mungkin jeruknya masih memiliki daun pada tangkainya. Jeruk mandarin yang berwarna kuning keemasan ini menjadi lambang kemakmuran dan kekayaan yang selalu bertumbuh. Selain jeruk mandarin, buah lain yang kerap hadir dalam perayaan Tahun Baru Imlek adalah pisang raja. Buah-buahan yang berduri seperti durian dan salak dihindari saat Imlek.
9. Manisan segi delapan / semboi
Quote:
Tray of togetherness
Manisan segi delapan atau dikenal juga sebagai “tray of togetherness” atau “prosperity box ” merupakan sajian Imlek yang sarat makna. Kotak segi delapan ini berisi manisan, buah yang dikeringkan, dan biji-bijian untuk camilan. Setiap makanan di dalam kotak ini memiliki makna simbolis, misalnya seperti jeruk kumkuat yang menjadi simbol kemakmuran, biji teratai yang melambangkan kesuburan, atau leci sebagai lambang ikatan keluarga yang kuat. Angka 8 sendiri melambangkan keberuntungan dalam tradisi China.
10. Kuaci
Quote:
Kuaci bukan hanya menjadi teman ngemil sembari mengobrol bersama keluarga tercinta. Kuaci pun menjadi simbol kesuburan atau lekas mendapatkan keturunan. Selain kuaci, sering disajikan pula kacang dan permen.
Fyi, ada beberapa makanan lain yang pantang disajikan saat tahun baru imlek.
Bubur yang melambangkan kemiskinan, bihun yang cepat hancur, dan aneka makanan warna putih lainnya dilarang menjadi sajian Imlek. Begitu juga dengan paria yang rasanya pahit.
Walaupun kadang simbolisasi ini kurang masuk logika kita, namun inilah adalah wujud harapan dan doa kita akan tahun yang baik dan penuh rejeki.
Semoga tahun monyet ini menjadi tahun yang penuh rejeki dan kemakmuran kita semua pun boleh semakin berlipat.
Sumur
Baca Juga :
Seluk Beluk Angpao Yang Perlu Kamu Perhatikan Supaya Lebih Merasakan Makna Imlek
Makna Angpao Dalam Perayaan Imlek
reserved
makan babi kecap gan biasa nya sama bir
Pertamax
Baca dulu
Edit :
Gagal pertamax
Kalo ane makan kuaci aje bray
Barengan sama hamster ane
Di warung cuma gopek , biasa lah anak kos
Baca dulu
Edit :
Gagal pertamax
Kalo ane makan kuaci aje bray
Barengan sama hamster ane
Di warung cuma gopek , biasa lah anak kos
makan-makan mament
Kalo di medan bilang nya kue bakul gan 
Enak asli tu mah
Enak asli tu mah
kueeee keranjang nih wajib beneeer ada pas imleeek
mejeng di trit imlek
Kue keranjang banyak dirumah 
Sama jeruk juga
Sama jeruk juga
Ane suka kue keranjang bray. Semoga temennya bini ane ada yang ngasih.
Quote:Original Posted By LeviTata ►
Kalo di medan bilang nya kue bakul gan
Enak asli tu mah
klok ini tau aku wak
.. medannya awak 
digoreng pake tepung enak loh
Kalo di medan bilang nya kue bakul gan
Enak asli tu mah
klok ini tau aku wak
digoreng pake tepung enak loh
trit makan makan lagi bre... ane laper
Quote:Original Posted By sensenapril ►
Mampir aja ke rumah gan
Nanti kalau ada yang cemburu gimana neng?
Mampir aja ke rumah gan
Nanti kalau ada yang cemburu gimana neng?
Quote:Original Posted By sensenapril ►
Mampir aja ke rumah gan
ane datang yaa.. tp siapin dana buat PP ane dr medan + iso angpaonya 5 ikat
Mampir aja ke rumah gan
ane datang yaa.. tp siapin dana buat PP ane dr medan + iso angpaonya 5 ikat
Kalo ku tutup ga apa kan lae
Via: Kaskus.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar